Ketua KASN : Beberapa Kementerian Dikuasai Staf Khusus

jpnn.com - JAKARTA--Peranan staf khusus di kementerian mendapat sorotan Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).
Menurut Ketua KASN Sofyan Effendi, saat ini ada kecenderungan staf khusus memegang peranan paling utama dibanding jabatan pimpinan tinggi (JPT) utama dan madya seperti dirjen, deputi, serta kepala biro.
"Ada beberapa kementerian yang kami lihat "dikuasai" staf khusus. Posisi pejabat karir malah hanya sebagai pelengkap," ujar Sofyan di Jakarta, Jumat (8/5).
Seharusnya kata Sofyan, pejabat karir mendapatkan peranan utama, karena yang bersangkutan lebih mengetahui keadaan di dalan suatu instansi. Sedangkan peran staf khusus sifatnya hanya sementara (selama menteri masih menjabat).
"Celakanya staf khusus lebih besar pengaruhnya ketimbang pejabat karir. Saya tidak tahu apakah ini karena staf khusus adalah orang dekatnya menteri atau bagaimana," ujarnya.
Itu sebabnya dalam pengisian JPT utama atau madya untuk orang-orang di luar pejabat karir harus diajukan lewat presiden. Jika tidak, pimpinan instansi akan semaunya menempatkan orang dekatnya masuk dalam posisi JPT utama/madya. (esy/jpnn)
JAKARTA--Peranan staf khusus di kementerian mendapat sorotan Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN). Menurut Ketua KASN Sofyan Effendi, saat ini ada
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Terpeleset, 3 Mekanik Tewas Terjatuh ke Sumur Limbah di Sumedang
- Digelar Serentak, Khataman Al-Qur’an NU Global Akan Menggema di Seluruh Dunia, Targetkan Rekor MURI
- Danone Indonesia Berkomitmen Sajikan Produk Halal & Tayib untuk Indonesia Lebih Sehat
- Gelar Bazar Murah di Subang, Waka MPR: Ringankan Beban Masyarakat
- Kritisi Lamanya Waktu Pelarangan Truk Sumbu 3 Saat Lebaran, ALFI: Sebuah Kemunduran
- Akun IG Dibajak & Digunakan untuk Menipu Pelanggan Bukber, Roemah Bamboe Lapor Polisi