Ketua KNPI Nyaris Tewas Ditikam
Rabu, 15 September 2010 – 12:41 WIB

Ketua KNPI Nyaris Tewas Ditikam
LANGKAT -- Meski sudah dilarang, sejumlah kafe tetap beroperasi di kawasan Bukit Selamat, Kecamatan Besitang, Langkat. Sejumlah oknum bersikeras membuka usaha hiburan di tempat terlarang itu. Akibatnya, terjadi perselisihan antar pemuda dan mengakibatkan Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kecamatan Besitang, Oji Salahauddin Harahap (45), nyaris tewas ditikam dengan pecahan botol. Berulang kali diingatkan, keenam pemuda tersebut tidak juga mengindahkan. Akhirnya, terjadi pertengkaran mulut antara kedua kelompok pemuda dan berakhir pada aksi perkelahian. Lalu Oji Salahuddin mencoba melerai. Naas, niat baik Oji berujung pada penikaman terhadap dirinya. Akibat tikaman tersebut, Oji harus dilarikan ke rumah sakit Pertamina Pangkalan Berandan untuk mendapatkan pertolongan.
Berdasarkan informasi yang diperoleh wartawan, kemarin (14/9), peristiwa berdarah itu berawal dari datangnya sekelompok pemuda berjumlah enam orang dengan mengendarai sepeda motor ke sebuah kafe di Bukit Selamat. Sekelompok pemuda itu lalu membuat onar di salah kafe di kawasan itu.
Sementara, empat pemuda lain juga tengah menikmati suasana liburan di tempat itu. Merasa terganggu dengan aksi pemuda yang datang tersebut, keempat pemuda yang sudah terlebih dulu berada di lokasi, mencoba menenangkan enam pria yang sudah mabuk akibat minuman.
Baca Juga:
LANGKAT -- Meski sudah dilarang, sejumlah kafe tetap beroperasi di kawasan Bukit Selamat, Kecamatan Besitang, Langkat. Sejumlah oknum bersikeras
BERITA TERKAIT
- Pengakuan Guru Ngaji Cabuli Santri di Tulungagung Bikin Naik Pitam
- Kantor KPU Buru Sengaja Dibakar, Motif Pelaku Tak Disangka
- Penemuan Mayat Wanita Tanpa Kepala Bikin Geger Warga Serang
- Oknum Polisi Aipda AD Dipecat Gegara Berbuat Asusila pada Ibu Mertua
- Curi Gardan Mobil Truk, Pria di Banyuasin Ditangkap Polisi
- Polsek Indralaya Tangkap Pelaku Penganiayaan di Ogan Ilir