Ketua KPK: Kami Tolak Pelemahan KPK

jpnn.com - JAKARTA – Ketua KPK Agus Rahardjo menegaskan menolak upaya yang melemahkan KPK termasuklah melalui revisi UU KPK.
“Kami menolak hal yang melemahkan KPK," tegas Agus didampingi Wakil Ketua KPK La Ode M Syarif saat jumpa pers di markas KPK, Rabu (3/2).
Dia mengatakan para pimpinan dan staf sudah mempelajari isi draft yang diterima dari Badan Legislasi DPR, Senin (1/2) lalu itu.
Ia menegaskan tim KPK akan hadir memenuhi undangan Baleg, Kamis (4/2) besok memberikan masukan. “KPK akan usulkan hal yang berkaitan dengan penguatan KPK,” kata Agus.
Sedangkan La Ode menegaskan KPK berpendapat bahwa semua revisi yang berpotensi melemahkan KPK akan ditolak. "Kami berusaha sekuat tenaga agar hal itu tidak terjadi," tegasnya.
Karenanya, tim Biro Hukum KPK akan menyampaikan ke Baleg DPR menolak hal yang melemahkan KPK.
“Tim ke sana mewakili sikap KPK. Bukan mewakili sikap komisioner orang perorang tapi sikap KPK,” pungkas La Ode.(boy/jpnn)
JAKARTA – Ketua KPK Agus Rahardjo menegaskan menolak upaya yang melemahkan KPK termasuklah melalui revisi UU KPK. “Kami menolak hal yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BPKH Distribusikan 152,4 Juta SAR untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
- Perkumpulan Lyceum Kristen Menangkan Gugatan Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung, Siswa Terancam Direlokasi
- 6 Fakta Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Garut, Nomor Terakhir Bikin Geregetan
- Punya Segudang Penghargaan, Ririek Adriansyah Calon Kuat Dirut Telkom
- JATMA Aswaja Tegaskan Komitmen Bangun Ekonomi Umat dan Cinta Tanah Air
- 10 Ribu Ijazah Siswa di Semarang Ditahan Pihak Sekolah, Wali Kota Agustina Tegas Bilang Begini