Ketua MA Ambil Sumpah Pengganti Irman di Pucuk Pimpinan DPD
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Mahkamah Agung (MA) Hatta Ali memimpin pengucapan sumpah Mohammad Saleh sebagai ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) periode 2016-2017.
Senator asal Bengkulu itu menggantikan Irman Gusman yang ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) karena diduga menerima suap kuota umpor gula.
Langkah Hatta Ali mengambil sumpah Saleh sebagai ketua DPD itu mementahkan permintaan Irman Gusman yang sebelumnya mengirim surat agar jangan sampai ada proses pergantian terhadap dirinya sebagai ketua di lembaga para senator itu.
Hatta mengatakan, tak ada kaitannya antara surat dari Irman dengan pelantikan Saleh. “Kami ini tidak mikir soal begitu. Ini kan lembaga politik, terlalu kecil buat kami," ujar Hatta.
Sedianya Saleh langsung diambil sumpahnya sebagai ketua DPD pada paripurna yang digelar Selasa (12/10) malam. Namun, kata Hatta, surat DPD tentang permintaan untuk pengambilan sumpah ketua baru itu baru sampai di MA pada pagi tadi.
"Kemudian permintaan untuk melantik pagi ini. Jam delapan pagi saya terima di kantor," tegasnya.(dna/jpg)
JAKARTA - Ketua Mahkamah Agung (MA) Hatta Ali memimpin pengucapan sumpah Mohammad Saleh sebagai ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) periode 2016-2017.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- AIA Health X Hadir Beri Perlindungan Optimal dengan Harga Terjangkau
- Pengemudi Taksi Ini Bantu Lansia Pulang ke Rumah, Andre: Pahlawan di Jalanan
- Pekan TV Fujian dan MNC Jalin Kerja Sama, Siap Perkenalkan Budaya Quanzhou di Tanah Air
- Jebolan Indonesian Idol Ini Bakal Sepanggung Lagi di Malam Puncak Ulang Tahun MNC Group
- Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
- Heru B. Wasesa dan Tim Gali Fakta Sejarah Nusantara dari Perspektif Eropa