Ketua MPR Amati Progres Pembangunan Ibu Kota Sejong di Korsel
jpnn.com, SEJONG - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) diterima Kepala Otorita Nasional Pembangunan Kota Sejong, Korea Selatan (Korsel), Mr Park Mooik.
Ketua Indonesian Korea Networks (IKN) ini diajak untuk meninjau perkembangan pembangunan Kota Sejong, ibu kota administratif Korsel untuk menggantikan Kota Seoul.
"NAACC bertanggung jawab mendesain perencanaan pembangunan dan menyelesaikan konstruksi multifunctional administrative city (MAC) Kota Sejong," ujarnya.
Hal ini dikatakan Bamsoet seusai bertemu dengan Park Mooik di Kota Sejong, Korea Selatan, Jumat (6/5).
Ketua DPR RI ke-20 ini menjelaskan, groundbreaking pembangunan Kota Sejong dilakukan pada 2007.
Pemerintah Korea melalui NAACC menargetkan keseluruhan pembangunannya selesai pada 2030 atau sekitar 23 tahun sejak dilakukannya groundbreaking.
Hingga 2021, pembangunan Kota Sejong selesai sekitar 61 persen dengan menghabiskan sekitar USD 130 billion atau sekitar 95 persen dari alokasi USD 190 billion.
"Pembangunan perumahan sudah selesai 53 persen atau sekitar 106.275 unit dari target 200 ribu rumah pada 2030," ungkapnya.
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo mengamati progres pembangunan Ibu Kota Sejong di Korsel
- Siti Fauziah Sampaikan Bukti MPR Telah Jadikan UUD 1945 sebagai Konstitusi yang Hidup
- Ibas: Di Tangan Gurulah Masa Depan Bangsa Akan Dibentuk
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang
- Waka MPR Lakukan Uji Coba Makan Bergizi Gratis di Donggala
- Eddy Soeparno Dukung Diplomasi Prabowo Membangun Kolaborasi Global Hadapi Krisis Iklim
- MPR & ILUNI FHUI Gelar Justisia Half Marathon, Plt Sekjen Siti Fauziah Sampaikan Ini