Ketua MPR Apresiasi SOKSI Dirikan Posko Bantuan Korban Banjir Kalsel

"Sembilan orang berasal dari Kabupaten Hulu Sungai Tengah, tujuh korban dari Kabupaten Tanah Laut, tiga dari Kabupaten Banjar, satu dari kabupaten Tapin dan satu lagi dari Kota Banjarbaru," kata Bamsoet.
Oleh sebab itu, dia mengingatkan seluruh elemen masyarakat untuk mewaspadai kemungkinan masih terjadinya bencana alam.
Data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menunjukkan Indonesia diguncang 185 bencana, terhitung sejak Jumat 1 Januari hingga Kamis 21 Januari 2021.
Serangkaian bencana di awal 2021 itu menyebabkan 166 orang meninggal dunia, lebih dari 1.200 luka-luka, 1,3 juta warga mengungsi.
Terbanyak dari 185 bencana itu berupa banjir, yakni 127 kejadian, disusul 30 tanah longsor.
Menurut Bamsoet lagi, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) juga telah mengingatkan masyarakat supaya meningkatkan kewaspadaan terhadap multirisiko bencana yang berpotensi meningkat hingga Maret 2021.
"BMKG menyatakan faktor cuaca dan iklim, termasuk puncak musim hujan, bakal memasuki puncaknya pada akhir Januari dan awal Februari 2021," pungkas Bamsoet. (*/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Langkah SOKSI sangat tepat mendirikan posko bantuan di gedung PAUD Azkia, Martapura, Kabupaten Banjar, Kalsel. Semoga bantuan yang diberikan meringankan beban korban bencana.
Redaktur & Reporter : Boy
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Dukung Pengembangan Kopi di Indonesia, Ibas: Majukan Hingga Mendunia
- Temui Wamen Guo Fang, Waka MPR Eddy Soeparno Bahas Pengembangan Energi Terbarukan
- Waka MPR Dorong Pengembangan Kompetensi Berkelanjutan Bagi Guru Harus Dijalankan
- Pimpinan MPR Respons soal Terbitnya Inpres Pengentasan Kemiskinan Ekstrem
- Ketua MPR: Tindakan Kelompok Radikal Bisa Ciderai Perjuangan Rakyat Palestina