Ketua MPR Bamsoet Berkemeja Pink Saat Mencoblos di TPS 12 Purbalingga, Begini Harapannya
jpnn.com, PURBALINGGA - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo mengenakan kemeja pink saat mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 12 Purbalingga, Jawa Tengah pada Rabu (14/2) pagi.
Politikus Partai Golkar yang akrab disapa Bamsoet itu datang bersama keluarga menggunakan hak pilihnya di TPS tersebut.
Dalam kesempatan itu, Bamsoet mengajak para elite politik, pendukung, dan masyarakat untuk tetap menjaga suasana kondusif yang telah berhasil diwujudkan sejak pendaftaran partai politik, pendaftaran caleg maupun capres-cawapres, kampanye, masa tenang, hingga kini pemilihan.
"Hari pemilihan yang bertepatan dengan hari kasih sayang menunjukkan bahwa suasana damai, rukun, dan guyub ini harus tetap terpelihara hingga selesainya semua tahapan Pemilu 2024," kata Bamsoet dalam keterangan resminya, Rabu (14/2).
Legislator DPR dari Dapil 7 Jawa Tengah meliputi Kabupaten Purbalingga, Banjarnegara, dan Kebumen itu berharap siapapun caleg serta capres-cawapres yang terpilih harus didukung.
"Karena mereka terpilih atas kehendak rakyat," ujarnya.
Ketua ke-20 DPR itu juga mengapresiasi kinerja 5,7 juta petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang tersebar di 820.161 TPS di seluruh wilayah Indonesia.
Para petugas KPPS harus bekerja marathon dari mulai pendistribusian logistik, mendirikan tenda TPS, hingga nanti melaksanakan pemungutan dan penghitungan suara yang bisa jadi akan selesai pada tengah malam.
Ketua MPR Bambang Soesatyo alias Bamsoet menyampaikan sejumlah harapan seusai menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2024 di TPS 12 Purbalingga
- Ronny Bicara Putusan MK, Anggota TNI & Polri Kena Pidana Kalau Tak Netral
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- Petugas di Lapangan Harus Tahu Aturan Pelaksanaan Pemungutan Suara
- Waka MPR Lakukan Uji Coba Makan Bergizi Gratis di Donggala
- Letjen TNI Richard Pimpin Upacara Pemberangkatan Satgas Kizi TNI Kontingen Garuda XXXVII-K ke Afrika Tengah