Ketua MPR Dukung Kongres Kebudayaan Minangkabau
Selasa, 24 Agustus 2010 – 15:41 WIB

Ketua MPR Dukung Kongres Kebudayaan Minangkabau
JAKARTA - Ketua MPR RI Taufiq Kiemas Dt Basa Batuah meminta berbagai pihak untuk memberikan dukungan penuh terhadap penyelenggaraan Kongres Kebudayaan Minangkabau. Kegiatan itu rencananya akan diselenggarakan pada 23-24 September 2010 mendatang di Kota Bukittinggi, Sumatera Barat (Sumbar).
"Kongres Kebudayaan Minangkabau ini sangat menarik dan strategis. Untuk itu, seluruh pimpinan MPR meminta berbagai pihak untuk memberikan dukungan demi suksesnya penyelenggaraan kongres," kata Taufiq Kiemas, didampingi dua Wakil Ketua MPR masing-masing Ahmad Farhan Hamid dan Hj Melani Leimena Suharli, saat menerima panitia kongres yang dipimpin Ketua Umum Gebu Minang, Mayjen TNI (Purn) Asril Tandjung, di Gedung Nusantara III DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (24/8).
Sebagai sumber inspirasi dan soko guru demokrasi di Indonesia, lanjut Taufiq, adalah tepat bagi masyarakat Minangkabau untuk segera menyelenggarakan kongres kebudayaan, sebagai respon terhadap nilai-nilai demokrasi dan nasionalisme yang terus bergerak. "Sejarah mencatat, Minangkabau adalah inspirasi pergerakan kemerdekaan dan demokrasi. Setelah 65 tahun bangsa ini merdeka, maka sudah waktunya bagi masyarakat Minang untuk menyempurnakan nilai-nilai demokrasi dan nasionalismenya kembali," katanya.
Oleh karena itu, lanjut Taufiq Kiemas pula, jangan sampai acara kongres kebudayaan ini terganggu atau batal, hanya karena hal-hal teknis yang secara substansif tak ada kaitannya dengan tema utama kongres, yakni "Adat Basandi Syarak dan Syarak Basandi Kitabullah" (ABS-SBK, Red).
JAKARTA - Ketua MPR RI Taufiq Kiemas Dt Basa Batuah meminta berbagai pihak untuk memberikan dukungan penuh terhadap penyelenggaraan Kongres Kebudayaan
BERITA TERKAIT
- Kepala BKN Sebut Penataan Honorer Terakhir Tahun Ini, Fokuskan Fresh Graduate, Gawat!
- IKA UII Bantu Pemprov DKI Tangani Korban Banjir Jakarta
- BAZNAS Sesalkan Penggunaan Kode "Zakat" dalam Kasus Korupsi LPEI
- Sandiaga Uno: SI IKLAS jadi Awal Kebangkitan Ekonomi
- Kapolri Paparkan Persiapan Pengamanan Lebaran 2025 ke Budi Gunawan
- Jampidsus Febrie Adriansyah Dilaporkan ke KPK atas Dugaan Korupsi dalam Penanganan Kasus Besar