Ketua MPR: Kalau Mau Sukses, Ibu Kuncinya

Ketua MPR: Kalau Mau Sukses, Ibu Kuncinya
Ketua MPR Zulkifli Hasan. Foto: Humas MPR

jpnn.com, JAKARTA - Peran seorang ibu sangat luar biasa bagi kesuksesan anak.

Perempuan yang mengandung, melahirkan, menyusui dan merawat anak-anaknya itu membawa berkah dari Allah SWT.

Hal ini juga diakui Ketua MPR Zulkifli Hasan. Di hadapan sebanyak 340 peserta Final Lomba Cerdas Cermat (LCC) 4 Pilar MPR di gedung Nusantara V, kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Zulkilfi mengingatkan untuk mencintai ibu.

"Keberkahan itu ternyata doa ibu. Jadi anak-anakku di sini, kalau mau sukses dan berkah ibu kuncinya," kata Zulkifli saat menerima audiensi peserta Final LCC.

Zulkifli menasihati supaya jangan pernah bersikap keras dan kasar kepada ibu. Mengucapkan kata "ah" saja kepada ibu sangat tidak boleh.

"Cintai ibu agar hidup penuh keberkahan dan kesuksesan. Insyalllah cita-cita akan tercapai," katanya.

Zulkifli menyatakan, salah satu kunci kesuksesannya menjadi pengusaha, anggota DPR, menteri kehutanan hingga ketua MPR adalah karena doa restu ibu.

"Kalian bisa jadi apa saja. Saya saja orang kampung bisa jadi pengusaha, anggota DPR, menteri kehutanan, ketua MPR," kata Zul.

Peran seorang ibu sangat luar biasa bagi kesuksesan anak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News