Ketua MPR Makin Gaul, Borong Kaos Kreatif “Ndasmu”
jpnn.com - SOLO - Setelah melakukan berbagai kegiatan di Yogyakarta Kamis (21/7) Ketua MPR RI Zulkifli Hasan melanjutkan kegiatannya di Solo, Jumat (22/7). Di hari pertama kunjungannya ke kota asal Presiden Joko Widodo itu, Zulkifli menemui komunitas blogger.
Kehadiran Zulkifli yang juga Ketum PAN langsung disambut oleh anak-anak muda di Rumah Blogger Indonesia (RBI).
Dengan suasana santai dan penuh keakraban, Zulkifli langsung berbaur dan menikmati santapan ringan yang disajikan. Zulkifli terlihat menikmati suasana ngobrol di teras rumah.
Dalam kesempatan ini, Zulkifli juga sempat memborong kaos produksi RBI merek 'Ndasmu'. Menurut anggota blogger bernama Tomi, yang dimaksud dengan 'Ndasmu' adalah semua yang ada di dalam isi kepala seseorang.
Apa yang tertuang dalam tulisan, tergantung persepsi orang-orang yang melihat dan membaca.
Zulkifli menilai produksi anak-anak muda kaum blogger perlu didukung. Sebab kreativitas tanpa dukungan ibarat sayur tanpa garam.
"Saya sudah lama terpikir membeli kaos-kaos produksi dalam negeri seperti ini. Kita harus dukung kreativitas begini agar anak muda terus menelurkan karya-karya yang positif," ujar Zulkifli sambil memakai kaos 'Ndasmu' di markas RBI Jumat (22/7) tengah malam.
Sabtu ini ada berbagai kegiatan yang akan dilaksanakan di Solo dan Karanganyar. (jpnn)
SOLO - Setelah melakukan berbagai kegiatan di Yogyakarta Kamis (21/7) Ketua MPR RI Zulkifli Hasan melanjutkan kegiatannya di Solo, Jumat (22/7).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC
- Polisi yang Ditembak Mati Rekan Sendiri Dapat Kenaikan Pangkat Anumerta dari Kapolri
- Sekte Indonesia Emas Dideklarasikan Untuk Mewujudkan Perubahan Sosial
- PFM Tegaskan Ada 15 Kementerian dan 28 Badan Teknis yang Perlu Diawasi
- Unilever Sebut Inklusi, Kesetaraan, dan Keragaman Kunci Bisnis Berkelanjutan