Ketua MPR Mengajak Perhimpunan Putra dan Putri TNI AU Kembangkan Koperasi dan UMKM
jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo mendorong Perhimpunan Putra dan Putri TNI Angkatan Udara (P3AU) mengembangkan pembinaan kewirausahaan berbasis Koperasi dan UMKM terhadap para anggotanya, maupun kepada orang tua dan senior yang telah menjadi veteran.
Salah satunya dengan memanfaatkan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 7 Tahun 2021 tentang Kemudahan, Perlindungan, dan Pemberdayaan Koperasi dan UMKM yang telah resmi diundangkan pemerintah pada Februari 2021.
PP tersebut merupakan turunan dari Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 Tentang Cipta Kerja, yang telah memberikan banyak keuntungan bagi Koperasi dan UMKM.
Salah satu hal krusial yang diatur adalah adanya kewajiban penyediaan 30 persen dari area infrastruktur publik seperti bandara, rest area, dan stasiun kereta api, untuk lahan usaha koperasi dan UMKM.
Dia menyatakan organisasi kemasyarakatan seperti P3AU bisa memanfaatkan peluang tersebut untuk melahirkan lebih banyak wirausahawan berbasis koperasi dan UMKM.
“Terlebih saat ini Angkatan Udara turut mengelola beberapa bandara di Indonesia seperti Halim Perdanakusuma di Jakarta, Bandara Jenderal Besar Soedirman di Purbalingga, maupun Bandara Wiriadinata di Tasikmalaya," ujar Bamsoet usai menerima P3AU DKI Jakarta, Senin (19/4), di Jakarta.
Pengurus P3AU DKI Jakarta yang hadir antara lain Wakil Ketua Arry Sujatmoko, dan para anggota Hening Desiyanti serta Harso Bangun.
Ketua ke-20 DPR RI ke-20 ini menjelaskan kontribusi UMKM terhadap produk domestik bruto nasional mencapai 60 persen, serta mampu menyerap 97 persen dari total tenaga kerja. Namun demikian, lanjut dia, yang mampu beradaptasi dan terhubung dengan ekosistem digital baru sekitar 13 persen.
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo mendorong Perhimpunan Putra dan Putri TNI Angkatan Udara (P3AU) mengembangkan pembinaan kewirausahaan berbasis Koperasi dan UMKM.
- Pejabat Komdigi Lindungi Judol, Eddy Soeparno: Merusak Generasi Muda
- Dukung Inklusi, Pertamina Kembangkan UMKM Perempuan Lewat Program PFpreneur
- PNM dan PIP Dorong Petani Perempuan Terampil Finansial
- Agensi Pemasaran Ini Sasar UMKM dengan Strategi Online dan Offline
- Flip Checkout Hadir untuk Memudahkan Bisnis Terima Pembayaran Online
- Ibas Soroti Isu Kekerasan Seksual: KIta Harus Speak Up, Waspada, dan Berani Melapor