Ketua MPR Merespons Empat Isu Aktual Termasuk Soal Akses SKIM Jakarta
jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo alias Bamsoet merespons empat isu aktual hari ini. Di antaranya mengenai 67.001 orang yang mendapatkan akses Surat Izin Keluar Masuk (SKIM) Jakarta sejak dibuka pada Jumat lalu (15/5).
“Saya meminta pemerintah DKI Jakarta melakukan seleksi yang ketat terhadap pemberian izin SIKM,” kata Bamsoet kepada wartawan, Sabtu (23/5).
Bamsoet juga mendorong pemerintah DKI Jakarta memperketat mobilitas masyarakat yang keluar atau masuk wilayah DKI Jakarta, sebagai upaya menekan penyebaran Covid-19 sebagaimana tercantum dalam Peraturan Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor 47/2020.
Selain itu, mendorong pemerintah DKI Jakarta bersama aparat keamanan agar memastikan seluruh warga yang masuk dan keluar dari dan ke wilayah DKI Jakarta memiliki SIKM, baik pemeriksaan di jalan arteri, jalan kolektor, maupun di jalan lokal, serta dengan tegas melarang apabila masyarakat yang keluar masuk DKI Jakarta tidak memiliki SIKM tersebut.
Mantan Ketua DPR RI itu mendorong pemerintah menyosialisasikan bahwa pembuatan SIKM dapat diakses melalui situs corona.jakarta.go.id/izin-keluar-masuk-Jakarta agar seluruh masyarakat dapat mengetahui akses tersebut.
Dia juga mengimbau kepada seluruh masyarakat agar jika tidak ada kepentingan yang mendesak untuk tetap di rumah dan jaga jarak/physical distancing.
“Kami mendorong pemerintah dan aparat untuk menindak tegas pihak yang memalsukan SIMK dengan mengembalikan atau memulangkan masyarakat yang keluar atau masuk ke DKI Jakarta, atau memproses secara hukum, karena perbuatan tersebut merupakan tindak pidana penipuan,” tegas Bamsoet.
Selain SKIM, Bamsoet juga merespons isu actual lainnya yakni adanya potensi lonjakan besar kasus Covid-19 jika muncul kerumunan masif ketika kegiatan keagamaan seperti pelaksanaan salat IdulFitri di luar rumah di lapangan terbuka ataupun masjid secara berjemaah.
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo alias Bamsoet merespons empat isu aktual hari ini, di antaranya puluhan ribu orang yang telah mendapatkan akses Surat Izin Keluar Masuk (SKIM) Jakarta.
- Eddy Soeparno Bicara Peran Strategis Prabowo untuk Dunia Islam Saat Bertemu Sekjen OKI
- Di Silaknas ICMI, Muzani: Prabowo Ratusan Kali Ingatkan Bahaya Perpecahan Bagi Bangsa
- Waka MPR Ajak Komunitas Peduli Lingkungan Kolaborasi Atasi Perubahan Iklim
- Ibas: Toleransi, Kasih Sayang, dan Kesehjahteraan Bisa Tangkal Radikalisasi
- Lestari Moerdijat Harap Kekerasan di Lingkungan Pendidikan Harus Segera Ditindaklanjuti
- Hadiri HUT ke-60 Golkar, Bamsoet Apresiasi Prabowo Dukung Perubahan Sistem Demokrasi