Ketua MPR: Yang Mau Makar Itu Mengingkari Kesepakatan
jpnn.com - JAKARTA - Ketua MPR Zulkifli Hasan mengaku sudah membaca berita terkait penangkapan sejumlah aktivis oleh kepolisian.
Namun, pihaknya mengaku belum mengetahui apa alasannya.
Hanya saja Ketua Umum PAN ini menegaskan bahwa pihaknya sejak awal telah mewanti-wanti jangan sampai ada aksi atau tindakan yang di luar kesepakatan.
"Sudah kami sampaikan kalau ada yang mau ke MPR, yang mau makar menduduki MPR/DPR, kan sudah saya sampaikan bahwa ada kesepakatan antara MUI dengan Habib Rizieq, kegiatan ada di Monas. Kalau ada yang ke sini mengingkari kesepakatan," kata Zulkifli di kompleks Parlemen, Jumat (1/12).
Pihaknya tidak merinci apakah pernyataannya ini berkaitan dengan ajakan menduduki gedung MPR/DPR/DPD yang disuarakan oleh Rachmawati Soekarnoputri, Sri Bintang Pamungkas dkk ketika diskusi di Universitas Bung Karno (UBK) dua hari lalu.
Zul hanya mengatakan kalau ada pihak-pihak yang ingin menyampaikan aspirasi termasuk soal amandemen UUD, boleh saja, tapi tidak hari ini.
"Kalau aspirasi boleh saja, jangan hari ini. Kita kan sudah sepakat di sana. Hari Ini disepakati di Monas. Kalau ada yang kemari pasti kami tolak," pungkasnya. (fat/jpnn)
JAKARTA - Ketua MPR Zulkifli Hasan mengaku sudah membaca berita terkait penangkapan sejumlah aktivis oleh kepolisian. Namun, pihaknya mengaku
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mantan Menkominfo Budi Arie Adukan Tempo ke Dewan Pers
- Mendes Yandri Sarankan Agar Desa Wisata Bisa Tonjolkan Ciri Khas Daerahnya
- Menjelang HGN 2024, Ini Permintaan Khusus Mendikdasmen Abdul Mu'ti kepada Guru
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti Sebut Penempatan Guru PPPK Tidak Bisa Pakai Permen
- Ahli Kesehatan Tegaskan Tak Ada Efek Samping dari Minum Air Galon Kuat Polikarbonat
- 2 Remaja Tenggelam di Perairan Desa Sungai Selari, Bea Cukai Bengkalis Bantu Cari Korban