Ketua PDIP: Reshuffe Itu Kehendak Rakyat!

jpnn.com - JAKARTA - PDI Perjuangan tak ingin disebut sebagai partai yang mendorong pergantian Kabinet Kerja. Sebab, dorongan reshuffle berasal masyarakat yang menilai kinerja para menteri sangat minim.
Hal itu disampaikan Ketua DPP PDI Perjuangan, Andreas Hugo. Andreas menegaskan, PDI Perjuangan merupakan partai penyerap aspirasi rakyat. Untuk itu, tidak ada salahnya PDI Perjuangan menyampaikan aspirasi rakyat yang menghendaki adanya perombakan kabinet.
"Yang mendesak perlunya reshuffle itu rakyat. Rakyat yang merasakan (kinerja) kabinet. PDIP merupakan partai yang mengusung Jokowi-JK, kita punya tanggung jawab moral. PDIP juga bertanggung jawab atas pemerintahan," kata Andreas dalam diskusi bertajuk 'Perombakan Kabinet Sudah Net?', Sabtu (8/8)
Andreas menambahkan, isu perombakan kabinet bukanlah hal baru yang ramai dibicarakan belakangan ini. Menurutnya, sejak awal pemerintahan terbentuk, Presiden Jokowi akan melakukan evaluasi terhadap menteri-menteri pembantunya sebelum satu tahun bekerja.
"Meski demikian, reshuffle merupakan hak prerogatif Presiden," kata Andreas. (ysa)
JAKARTA - PDI Perjuangan tak ingin disebut sebagai partai yang mendorong pergantian Kabinet Kerja. Sebab, dorongan reshuffle berasal masyarakat yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Besok Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, Honorer Belum Bisa Cetak Kartu Ujian
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Didukung Dedi Mulyadi hingga Wamendikdasmen, BPN Justru Kalah Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung
- Tokoh Masyarakat Papua Dukung Aparat Tindak Tegas OPM
- Aktivis KNPI Jakarta David Hamka Minta Gubernur Pramono Optimalkan Peran Pemuda Cegah Tawuran
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia