Ketua Persatuan Olahraga jadi Tersangka karena Penonton Pacuan Kuda Ada yang Tewas
jpnn.com, LUMAJANG - Setelah hampir empat bulan melakukan penyelidiikan, akhirnya Polres Lumajang menetapkan tersangka pada peristiwa pacuan kuda yang menewaskan anak sekolah dasar.
Dalam hal ini polisi menetapkan Siswanto, ketua panitia yang sekaligus Ketua Persatuan Olah Raga Berkuda Seluruh Indonesia (Pordasi) Cabang Lumajang, sebagai tersangka.
BACA JUGA : Anak Tewas Terinjak Kuda, Panitia Pacuan Kuda Dilaporkan ke Polisi
Polisi menduga, ketua panitia lalai dalam menyelenggarakan acara tersebut dan menyebabkan korban jiwa.
"Hasilnya, penyelenggaraan lomba pacuan kuda itu tidak sesuai dengan standar operasional prosedur. Meski sudah ditetapkan tersangka, tapi polisi tidak melakukan penahanan," kata AKBP Muhammad Arsal Sahban, Kapolres Lumajang.
Insiden lomba pacuan kuda beberapa bulan lalu menewaskan, Maghda Agil Manzema, seorang pelajar SD.
BACA JUGA : Polisi Belum Rampungkan Kasus Anak yang Tewas di Pacuan Kuda
Seorang bocah SD tewas saat menonton kegiatan pacuan kuda karena terinjak binatang tersebut.
- Industri Pacuan Kuda Indonesia Harus Kolaboratif & Inovatif Hadapi Perkembangan Global
- Mbak FN Tewas Terjatuh dari Lantai 3, Pemilik K-Gym Tersangka
- Sarga.co Garap Potensi Besar Pacuan Kuda di Indonesia
- Jadi Tersangka Korupsi Pasar Cigasong Majalengka, Pj Bandung Barat Arsan Latif Tetap Masuk Kerja
- Pakai Ti'i Langga Lihat Pacuan Kuda, Ganjar Kagumi Tradisi Hus di Rote
- Brigpol HS Pengawal Kapolda Kaltara Tewas di Rumah Dinas, Ada Pistol HS-9 di TKP