Ketum Apkasi: KPK Jangan Hanya Cari Kesalahan Kada
Kamis, 19 Juli 2012 – 19:33 WIB
JAKARTA – Ketua Umum Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) Isran Noor, menyatakan, maraknya kasus korupsi yang terjadi di daerah bukan karena penerapan otonomi daerah (otda). Menurut Isran, saat ini penerapan otda belum dikawal sepenuhnya oleh pemerintah pusat. Bahkan, tegas dia, terkesan dilepaskan begitu saja oleh pemerintah pusat. Tapi, Isran melanjutkan ketika muncul persoalan di daerah, malah beramai-ramai menyalahkan kepada daerah.
"Otonomi daerah dan kepala daerah jangan dikambinghitamkan atas berbagai persoalan yang muncul saat ini. Otonomi daerah itu bukan sumber kejahatan dan korupsi,” kata Isran, yang juga bupati Kutai Timur itu, saat dihubungi wartawan, Kamis (19/7).
Baca Juga:
Dijelaskan Isran, otda merupakan komitmen reformasi untuk menjawab kelemahan sistem pemerintahan yang sentralistik. “Seluruhnya harus komitmen, terutama pemerintah pusat dalam mengawal membimbing dan mensupervisi pemerintahan daerah," katanya.
Baca Juga:
JAKARTA – Ketua Umum Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) Isran Noor, menyatakan, maraknya kasus korupsi yang terjadi di
BERITA TERKAIT
- Gempur Rokok Ilegal di 2 Wilayah, Bea Cukai Amankan Barang Bukti Sebanyak Ini
- Kinerja Pelayanan Publik Pemprov Jateng Diganjar Penghargaan dari ORI
- Saat Aktif jadi PNS Setor Uang per Bulan ke Korpri, Begitu Pensiun Susah Cairnya
- Jurus Mendes Yandri Atasi 3.000 Desa yang Masih Tertinggal
- 5 Berita Terpopuler: Honorer 32 Tahun Gagal Tes PPPK, Semoga RUU ASN Menjadi Penyelamat
- Pengusaha Surabaya Suruh Siswa Sujud & Menggonggong Sudah Ditangkap, Begini Tampangnya