Ketum KAGAMA Ganjar Pranowo Imbau Masyarakat Jangan Panik
jpnn.com, JAKARTA - Alumni Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada (UGM) akan segera menyusun protokol untuk menghadapi wabah virus corona.
Ketua Umum Keluarga Alumni UGM (KAGAMA) Ganjar Pranowo mengatakan hal itu usai bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (2/3).
Ganjar mengatakan alumni UGM siap berkontribusi untuk bangsa ini dalam berbagai hal termasuk dalam penanganan virus corona.
“Kami menyampaikan kepada Presiden, ada Kagama kedokteran yang kami minta untuk membuat protokol-protokol bagaimana kita menanggulangi corona ini,” kata Ganjar.
Pihaknya ingin agar masyarakat tidak panik dengan virus corona sehingga perlu edukasi yang mendasar dalam mengantisipasinya.
Ganjar bahkan meyakini masyarakat di tanah air mampu menghadapi virus ini dengan baik sepanjang imunitasnya terjaga.
“Itu disampaikan juga oleh Presiden bahwa kita mampu, kita bisa, dengan pengalaman Mers dan SARS waktu itu,” katanya.
Kagama, kata Ganjar, juga menyampaikan kepada Presiden bahwa anggotanya pada jabatan apapun, lokasi di manapun akan senantiasa untuk berinisiatif me-recover kondisi ekonomi.
Ketum Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (KAGAMA) Ganjar Pranowo mengimbau masyarakat tidak panik menyikapi wabah virus corona.
- Prabowo Usul Pemilihan Kepala Daerah Kembali ke DPRD, Ganjar: Ojo Kesusu
- Ganjar Bilang Begini soal Kemenangan Pram-Doel di Jakarta
- Pram-Rano Menang di Pilkada Jakarta 2024, Ganjar Pranowo Bilang Begini
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya
- Ganjar Kecam Pengerahan Kades Mendukung Paslon di Pilgub Jateng