Ketum PGRI Minta Guru Mempersiapkan Diri
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum PB Persatuan Guru Republik Indonesia Prof Unifah Rosyidi meminta para guru, pendidik, dan tenaga kependidikan, di tanah air mempersiapkan diri menghadapi model pembelajaran baru, yakni bauran antara daring dan luring.
Oleh karena itu, Unifah meminta para guru memiliki pola pikir terbuka, dan terus berinovasi.
Menurutnya, dua hal tersebut sangat dibutuhkan saat ini.
“Pembelajaran tidak akan kembali seperti semula. Saya mengajak para guru, pendidik dan tenaga kependidikan untuk menyiapkan diri dengan model pembelajaran baru, yakni bauran antara daring dan luring,” ujar Unifah dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Minggu (28/11).
PGRI juga meminta pemerintah dan pemerintah daerah menyiapkan era baru itu dengan aturan yang jelas, sosialisasi, dan koordinasi dengan berbagai pihak terutama dengan pemda.
Saat ini, PGRI melakukan fasilitasi pada jutaan guru untuk terkoneksi dan saling belajar dan berbagi melalui sejumlah kegiatan.
Unifah memandang pandemi Covid-19 sebagai titik balik dan menjadikan disrupsi teknologi sebagai kekuatan untuk mengubah arah dan strategi perjuangan organisasi dalam meningkatkan martabat dan muruah anggota dan organisasi.
Dalam peringatan HUT ke-76 PGRI, lanjut dia, pandemi melahirkan kegairahan baru bagi guru untuk saling belajar.
Ketua Umum PGRI Unifah Rosyidi meminta para guru, pendidik, dan tenaga kependidikan, di tanah air mempersiapkan diri menghadapi model pembelajaran baru, yakni bauran antara daring dan luring.
- 5 Berita Terpopuler: Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar, 6 Fakta Terungkap, Komitmen Tegas
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Baik, Honorer Silakan Mempersiapkan Diri, Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar?
- Silakan Sebutan Tunjangan Profesi Guru Diganti, tetapi Jangan Dihapus
- 5 Berita Terpopuler: ASN & Honorer Mendukung Tata Kelola Guru Diambil Pusat, Ketum PGRI Memohon kepada Mendikdasmen
- ASN dan Honorer Dukung Tata Kelola Guru Diambil Alih Pusat
- Ketum PGRI: Tolong, Pak Mendikdasmen, Tunjangan Profesi Guru Tetap Ada di RUU Sisdiknas