Ketum PKPI Hendropriyono Langsung Susun Strategi

"Kami menyerukan seluruh pengurus PKPI, fungsionaris partai, ormas dan konstituen kami untuk tetap tenang dan semakin bersemangat dalam berjuang untuk membesarkan partai dan berkiprah di pentas politik agar berkontribusi positif bagi NKRI," tegasnya.
Hendro menegaskan, meski dilakukan perombakan kepengurusan, tidak lantas akan terjadi perubahan kebijakan yang sudah dikeluarkan pengurus DPN sebelumnya.
"Kebijakan yang sudah dikeluarkan terdahulu tetap berlaku, terutama yang menyangkut keputusan pilkada. Itu tetap berlaku, karena ini menyangkut pertanggungjawaban terhadap kader di daerah," tambahnya.
Hendropriyono juga berjanji mengantarkan kader-kader PKPI untuk merebut posisi yang baik dalam pilkada di seluruh daerah.
"Ini kesempatan kita untuk menunjukkan kader-kader PKPI adalah kader terbaik yang bisa berprestasi dan berkontribusi di daerah. Pilkada akan menjadi tolok ukur kebesaran PKPI nantinya. Sebagai Ketua Umum PKPI, saya akan mendampingi para pemimpin PKPI di semua bidang dan tingkatan dalam mengibarkan panji-panji kebesaran PKPI di persada ibu pertiwi," ujarnya.
Terkait pemilu 2019, Hendropriyono berjanji akan mendampingi kader-kader PKPI untuk bisa merebut kursi di Senayan.
"Kita akan merebut hati rakyat dan mengisi Senayan nanti dengan cara-cara yang cerdas, berani dan bermartabat," tegasnya. (rl/sam/jpnn)
JAKARTA – Baru sepekan terpilih sebagai Ketua Umum Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI), AM Hendropriyono langsung bergerak.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jaksa KPK Ungkap Selain Mbak Ita, Iswar Aminuddin Dapat Jatah
- Konon, ASN yang Mau Pindah ke IKN Bakal Terima Tunjangan Khusus
- Heikal Safar Puji Komitmen Mendiang Paus Fransiskus Terhadap Perdamaian Dunia
- Seluruh Pekerja yang Terlibat Dalam MBG Dapat Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
- Rakernas IKA SKMA Bahas Rekomendasi Dukung Swasembada Pangan & Pengelolaan SDA Berkelanjutan
- Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, 863.993 Honorer Bersaing Ketat, Cek Kuotanya