Ketum PSSI: Kami Segera Bentuk Timnas untuk Jangka Panjang
jpnn.com - JAKARTA - Mata Ketua PSSI Edy Rahmayadi terlihat memerah saat jumpa pers di Terminal 2E Bandara Soekarno-Hatta, Minggu (18/12) malam.
Dia meminta maaf kepada rakyat Indonesia dan meminta jangan ada pihak yang menyalahkan pemain.
"Saya tahu betul, benar-benar sedih seperti yang sama-sama kita rasakan ini. Jangan salahkan siapapun di antara pemain ini, salahkan saya sebagai Ketua PSSI," ujar Edy yang juga menjabat sebagai Pangkostrad TNI tersebut.
Edy menyebut, ada waktu delapan bulan ke depan untuk membentuk tim menghadapi SEA Games 2017. Dengan tim yang bertanding di kisaran usia under 23 (U-23), maka perlu bagi PSSI untuk segera bergerak mencari pemain.
"Kami akan segera bentuk tim yang isinya pemain U-23 dari klub-klub yang ada ini. Kami siapkan untuk jangka panjang, sampai Timnas kita di Asian Games 2018. Jadi tim SEA Games 2017 nanti, bisa lanjut di Asian Games 2018," ungkapnya.
Rencananya, pekan depan pembicaraan terkait hal ini sudah akan langsung dimulai PSSI. Mendengar kabar tersebut, Menpora Imam Nahrawi memastikan siap menyokong untuk persiapan.
"Pemerintah akan memberikan support karena sepak bola ini membawa harkat dan martabat bangsa," tegas Imam.(dkk/jpnn)
JAKARTA - Mata Ketua PSSI Edy Rahmayadi terlihat memerah saat jumpa pers di Terminal 2E Bandara Soekarno-Hatta, Minggu (18/12) malam. Dia meminta
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sambut Kedatangan Kluivert, Sultan Optimistis Timnas Indonesia Makin Gemilang
- Berbeda dengan Shin Tae Yong, Patrick Kluivert Punya Janji Ini
- Patrick Kluivert Ungkap Pentingnya Peran Pemain Lokal dan Diaspora Timnas Indonesia
- Patrick Kluivert Pengin Jairo Riedewald Membela Timnas Indonesia
- BMI Beri Layanan Refleksi Gratis di Soekarno Run 2025, Hasto Ikut Merasakan
- Menang Lagi di Seri Gresik, Popsivo Polwan Pimpin Klasemen Proliga 2025