Ketum PSSI: Timnas harus Menang 3-0 Lawan Myanmar

jpnn.com, JAKARTA - Timnas Indonesia akan menghadapi Myanmar dalam laga uji coba di Stadion Pakansari, Bogor, pada 21 Maret mendatang.
Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi menegaskan, agar pelatih Luis Milla Aspas bisa membawa skuat Garuda menang dengan skor meyakinkan.
Saat ditemui usai rapat sosialisasi Liga 1 bersama klub-klub kompetisi kasta tertinggi, di Makostrad, Jakarta, Kamis (16/3) petang, pria berpangkat Letjen itu memberikan instruksi langsung ke Milla.
"Harus menang lah, tidak boleh kalah," katanya.
Bahkan, pria yang juga Panglima Kostrad TNI AD itu memberikan patokan kemenangan minimal kepada timnas polesan Luis Milla.
"Minimal 3-0 lah menangnya," ucapnya dengan nada tegas.
Timnas sendiri akan menjalani friendly match yang masuk kategori A dalam kalender pertandingan FIFA atau FIFA Matchday. Andai menang, maka posisi Indonesia di rangking FIFA bisa terdongkrak. Saat ini, Skuat Garuda ada di rangking 167 dunia. (dkk/jpnn)
Timnas Indonesia akan menghadapi Myanmar dalam laga uji coba di Stadion Pakansari, Bogor, pada 21 Maret mendatang.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara
- Timnas Indonesia Dipastikan Hadapi Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17
- Hasil Babak Grup Piala Asia U-17 2025: Indonesia dan Uzbekistan Digdaya, Australia Apes