Keunikan Pulau Bawean Sebagai Miniatur Indonesia
jpnn.com, SURABAYA - Pulau Bawean secara administratif sejak tahun 1974 masuk wilayah Kabupaten Gresik, Provinsi Jawa Timur.
Berada di Laut Jawa, pulau ini dihuni oleh banyak etnis yang kemudian berasimilasi. Makanya, penduduk setempat mengklaim bahwa merekalah miniatur Indonesia sesungguhnya.
Tapi, bagaimana keunikan Pulau Bawean dari sudut pandang Dosen Departemen Sastra Indonesia, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Airlangga, Dr. Sri Wiryanti Budi Utami, M.Si?
Berikut kesimpulannya yang unik setelah melakukan pengataman terhadap Pulau Bawean.
===========================
Abdul Basith - Radar Bawean
===========================
Dosen Departemen Sastra Indonesia, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Airlangga, Dr. Sri Wiryanti Budi Utami, M.Si. Foto Radar Bawean/JPNN.com
Wiryanti memiliki sudut pandang tersendiri saat ditanya perihal Pulau Bawean. Pulau yang terletak di wilayah Kabupaten Gresik, Jawa Timur dinilai memiliki keunikan yang tidak ditemukan di pulau yang lain.
”Bawean itu merupakan daerah yang unik,”katanya.
Berada di Laut Jawa, pulau ini dihuni oleh banyak etnis yang kemudian berasimilasi. Makanya, penduduk setempat mengklaim bahwa merekalah miniatur Indonesia.
- Alfian Risfil Auton Asal Bawean Sabet Penghargaan Bergengsi di MH Thamrin Award 2024
- TNI AL Mengevakuasi Ratusan Penumpang Terdampak Cuaca Ekstrem di Pulau Bawean
- Tomas & Pengasuh Pesantren se-Pulau Bawean Deklarasikan Gus Muhaimin Presiden 2024
- Gus Jazil Dorong Kades Kembangkan Potensi Alam di Pulau Bawean
- Gus Jazil: Semua Pihak Harus Berperan Menguatkan Pesisir dan Pulau Kecil
- Pandemi Corona, Kapal Asing Masih Bisa Masuk ke Indonesia