Keuskupan Agung Kupang Dukung Program Pendidikan Karakter

Keuskupan Agung Kupang Dukung Program Pendidikan Karakter
Uskup Agung Kupang Petrus Turang. Foto: YouTube

jpnn.com, KUPANG - Keuskupan Agung Kupang mendukung program penguatan pendidikan karakter. Dukungan itu diungkapkan saat Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy berkunjung ke Paroki Simon Petrus di Tarus, dan Keuskupan Agung Kupang di Oepoi.

"Pendidikan karakter sudah kami praktikkan sejak lama. Dengan pendidikan karakter akan menghasilkan generasi muda yang berkarakter positif," kata Uskup Agung Kupang Mgr Petrus Turang, Sabtu (30/9).

Atas dukungan tersebut, secara khusus, Menteri Muhadjir mengapresiasi praktik-praktik baik pendidikan karakter yang dilakukan keuskupan bekerja sama dengan sekolah-sekolah di dalam wilayah keuskupannya.

"Saya menyampaikan apresiasi atas dukungan dan kontribusi dalam memajukan pendidikan di NTT. Pemerintah tidak bisa berjalan sendiri dalam membangun pendidikan nasional, khususnya dalam menumbuhkan budi pekerti dan karakter positif generasi muda," tutur Muhadjir.

Terkait gerakan penguatan pendidikan karakter, Gubernur Frans Lebu Raya menyampaikan dukungannya. Di beberapa sekolah sudah dimulai dengan sekolah lima hari. Sedangkab haris Sabtu untuk ekstrakurikuler.

"Kami harapkan, pendidikan karakter secara bertahap bisa dilaksanakan di sekolah-sekolah lain. Tentunya disesuaikan dengan keadaan," ucap Gubernur Frans. (esy/jpnn)


Gereja Katolik sudah lama mempraktikkan pendidikan karakter


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News