Kevin Sanjaya Belum Pulih dari Sakit DBD, The Minions Mundur dari All England 2023
jpnn.com - Pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo memilih mundur dari ajang All England 2023.
Kepastian tersebut diambil seusai Kevin belum pulih 100 persen seusai sakit Demam Berdarah Dengue (DBD) 10 hari sebelum keberangkatan.
Pelatih sektor ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi mengungkapkan bahwa kondisi anak asuhannya masih belum pulih.
Tidak heran akhirnya tim pelatih menarik pasangan berjuluk The Minions itu dari turnamen bulu tangkis tertua di dunia tersebut.
"Secara persiapan Marcus/Kevin cukup baik tapi 10 hari sebelum keberangkatan Kevin sakit DBD."
"Setelah istirahat dan diobati, Marcus/Kevin kemudian berdiskusi dan Kevin mengungkapkan tidak siap 100 persen. Akhirnya saya putuskan untuk tidak berangkat," ungkap pelatih berjuluk Naga Api itu.
Marcus/Kevin sendiri tercatat tidak berlatih bersama dalam beberapa pekan menjelang tampil di All England 2023.
Herry IP memastikan bahwa The Minions mundur murni karena Kevin belum pulih dari sakit DBD.
Pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo memilih mundur dari ajang All England 2023
- 36 Orang di Sumsel Meninggal Akibat DBD, Waspada!
- Gandeng Konsuiltan Manajemen, PBSI di Tangan Fadil Imran Mencoba Terukur dan Transparan
- Pebulu Tangkis Muda Indonesia Unjuk Gigi di Vietnam dan Malaysia International Series
- Polytron Gubernur Cup 2024: Pertahankan Gelar Juara Umum, PB Djarum Borong 16 Emas
- Masuk Final Lagi, Rahmat/Yeremia Makin Konsisten dan Menjanjikan
- Indonesia Pastikan Raih 2 Gelar Indonesia Masters 2024 Super 100