Kewenangan AHY di Demokrat Bakal Lebih Besar
jpnn.com, JAKARTA - Wacana liar Ketua Komandan Satuan Tugas Bersama atau Kogasma Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY menjadi ketua umum Partai Demokrat bergulir.
Namun, Wakil Ketua Kogasma Partai Demokrat Herman Khaeron mengatakan, tidak ada wacana pergantian ketua umum. Dia menegaskan yang ada penguatan AHY sebagai komandan Kogasma partai berlambang bintang mercy tersebut.
"Saya kira penguatan saja AHY sebagai komandan Kogasma," ungkap Herman saat dikonfirmasi JPNN, Senin (25/2).
Herman menuturkan, kewenangan AHY sebagai komandan Kogasma diperkuat. Hal itu untuk menghadapi pemenangan Partai Demokrat Pemilihan Umum atau Pemilu 2019.
"Sebagai komandan Kogasma kewenanganya ditambah dalam rangka pemenangan PD pada Pemilu 2019," kata Herman yang juga wakil ketua Komisi II DPR, itu. (boy/jpnn)
Wacana liar Ketua Komandan Satuan Tugas Bersama atau Kogasma Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY menjadi ketua umum terus bergulir
Redaktur & Reporter : Boy
- Hinca Demokrat: Kami Mendengar, Kasus Tom Lembong Sarat Balas Dendam Politik
- Peringati HKN 2024, Ibas Ajak Masyarakat Dukung dan Kawal Reformasi Kesehatan
- Penerapan MRPN Diyakini jadi Solusi Permasalahan Pembangunan Lintas Sektor
- Eks Klien Curhat soal Survei Poltracking: Saya Rugi Besar, Data Ngaco Semua
- Dukung Pembangunan Infrastruktur & Perumahan dengan Semen Hijau, SIG Ajak Semua Pihak Bersinergi
- Kementrans Bakal Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Pertumbuhan Ekonomi 8%