Khadafi Diduga Sembunyi di Kota Asal atau Gurun Sahara

Pemberontak Telusuri Terowongan

Khadafi Diduga Sembunyi di Kota Asal atau Gurun Sahara
Khadafi Diduga Sembunyi di Kota Asal atau Gurun Sahara
Terowongan yang menjadi jalur pelarian Kadhafi itu memang menyambung hingga ke Sirte. Juga, memiliki pintu keluar ke Bandara Mitiga yang terletak 7,2 kilometer dari Bab Al Aziziya dan Pelabuhan Tripoli.

Namun, kemungkinan Kadhafi melarikan diri lewat bandara dan pelabuhan sangat kecil. Sebab, keduanya sudah dikuasai pemberontak berbarengan dengan jatuhnya Tripoli pada Senin lalu (22/8). Jadi, opsi lain selain bersembunyi di Sirte yang kemarin digempur dari udara oleh pesawat-pesawat NATO adalah Sabha, kota di tengah Gurun Sahara di sebelah selatan Tripoli.

Kebetulan, terowongan Bab Al Aziziya juga sampai ke sana. Sabha adalah kota asal leluhur Kadhafi dan "seperti juga di Sirte" dia memiliki banyak pendukung di sana. Dari Sabha, dia bisa dengan gampang melarikan diri ke Aljazair yang berada di sebelah barat atau Chad, Niger, dan Mali di sebelah selatan Libya. Negara-negara itu masih mengakui Kadhafi sebagai pemimpin negeri bekas jajahan Italia tersebut.

Sementara itu, kendati belum berhasil menangkap Kadhafi dan kroni-kroninya, Dewan Transisi Nasional (NTC), organisasi yang memayungi kubu pemberontak, semakin percaya diri. Kemarin mereka memindahkan markas dari Benghazi ke Tripoli.

TRIPOLI - Kalau benar pemberontak Libya sudah menutup semua akses ke luar Libya yang mungkin digunakan Muammar Kadhafi, berarti diktator 69 tahun

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News