Kharisma AU 98 Bagikan 1.998 Paket Sembako dan Masker Kepada Warga Terdampak Covid-19
Teknis pembagian paket ini ada dua yaitu diserahkan kepada perangkat kelurahan, perangkat desa, tokoh masyarakat setempat yang kemudian mereka yang mendistribusikan kepada warganya yang membutuhkan.
Ada juga dengan cara diserahkan langsung oleh anggota Kharisma AU 98 kepada warga masyarakat dan panti asuhan. Bagaimana pun pembagian sembako ini tetap memperhatikan Protokol Kesehatan yakni menggunakan masker dan physical distancing.
Khusus untuk warga DKI Jakarta dialokasikan 500 paket yang akan didistribusikan selain di Kelurahan Halim Perdanakusuma juga di Cililitan, Bekasi dan sekitarnya.
Paket ini juga dibagikan kepada warga Yogyakarta sebanyak 500 paket, Makassar sebanyak 300 paket, Jawa Barat sebanyak 398 paket dan Papua 300 paket. Dengan demikian total paket yang dibagikan sebanyak 1.998 paket. Pembagian di tiap wilayah tersebut dikoordinir oleh perwakilan anggota Kharisma AU 98 yang berdinas di sana.(fri/jpnn)
Lulusan Sekolah Pertama Prajurit Karier ABRI (Sepa PK ABRI) Tahun 1998 khususnya Matra Udara yang menyebut dirinya sebagai Kharisma AU 98 membagikan sebanyak 1.998 paket secara serentak di lima wilayah di Indonesia.
Redaktur & Reporter : Friederich
- Ronny Bicara Putusan MK, Anggota TNI & Polri Kena Pidana Kalau Tak Netral
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- Letjen TNI Richard Pimpin Upacara Pemberangkatan Satgas Kizi TNI Kontingen Garuda XXXVII-K ke Afrika Tengah
- Soal Putusan MK, PDIP Tak Akan Diam Jika ASN hingga TNI-Polri Melanggar Netralitas
- Putusan MK jadi Kekuatan Bawaslu Awasi ASN, TNI, Polri, hingga Kades yang Tak Netral
- Warga Timor Tengah Selatan Serahkan Senjata & Peluru Aktif ke Korem Wira Sakti