Khas Riau di Logo PON XVIII
Selasa, 03 April 2012 – 18:18 WIB

Logo PON XVIII Riau. Foto: ist/JPNN
JAKARTA – Gubernur Riau HM Rusli Zainal menjelaskan soal filosofi logo PON XVIII Riau, yang akan diselenggarakan 9-20 September 2012 mendatang. Menurutnya, layar dan gelombang dalam logo PON melambangkan lambang daerah “Lancang Kuning”.
“Lancang Kuning mempunyai makna bahwa Daerah Riau dialiri oleh empat sungai besar yaitu Sungai Kampar, Sungai Rokan, Sungai Indragiri dan Sungai Siak. Dimana keempat sungai tersebut merupakan sumber kehidupan yang merupakan kebesaran rakyat Riau,” kata Gubri Rusli Zainal di kantor Menko Kesra, Selasa (3/4).
Baca Juga:
Lancang, kata Rusli, juga memberikan simbol bahwa kehidupan penuh dengan semangat yang berpacu menuju prestasi. Sedangkan “Gelombang” laut melambangkan kedinamisan masyarakat Riau bergerak terus menerus tanpa berhenti menghantarkan kemajuan negeri.
“Warna merah, kuning dan hijau melambangkan bahwa Riau mempunyai budaya yang tinggi,” papar Rusli Zainal.
JAKARTA – Gubernur Riau HM Rusli Zainal menjelaskan soal filosofi logo PON XVIII Riau, yang akan diselenggarakan 9-20 September 2012 mendatang.
BERITA TERKAIT
- Gregoria Mariska Tunjung Absen di Sudirman Cup 2025, Digantikan Ester Nurumi
- Jorji Absen, Ester Bersama Putri KW Tumpuan Tunggal Putri di Sudirman Cup 2025
- Zona Degradasi Liga 1 Memanas, Semen Padang Protes Keras
- MotoGP 2025: Jorge Martin Sudah ke Luar RS, tetapi
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025