Khasiat Kopi: Menurunkan Risiko Kematian
jpnn.com - SEBUAH Jurnal di Amerika Serikat menyarankan untuk minum secangkir kopi setiap hari di waktu pagi. Manfaatnya, minum kopi setiap hari menurunkan risiko kematian dini akibat penyakit jantung dan kondisi neurologis seperti penyakit Parkinson.
Data itu didapatkan dengan mangamati 208.501 orang yang terpengaruh kesehatannya karena minum kopi, baik berkafein dan tanpa kafein. Hasilnya. para peneliti menemukan hubungan antara konsumsi kopi dan kematian akibat penyakit kardiovaskular, penyakit saraf dan bunuh diri.
"Mereka yang minum secangkir kopi hingga tiga cangkir sehari memiliki resiko 6-8 persen lebih rendah dari kematian dibandingkan non peminum kopi," tulis laman Glamour, Jumat (4/12)
"Mereka yang minum 3 hingga 5 cangkir atau lebih memiliki resiko 15 persen dan 12 persen lebih rendah dari kematian," imbuh tulisan di jurnal tersebut.
Alice Lichtenstein, juru bicara American Heart Association, setuju dengan penelitian ini. Tapi, dia senang karena ada temuan baru memberikan bukti bahwa kopi bukanlah minuman jahat seperti yang kebanyakan orang pikirkan.
"Tapi Ini tidak berarti Anda harus mulai minum kopi dengan harapan mendapatkan manfaat kesehatan," kata Lichtenstein.(fny/jpnn)
SEBUAH Jurnal di Amerika Serikat menyarankan untuk minum secangkir kopi setiap hari di waktu pagi. Manfaatnya, minum kopi setiap hari menurunkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sambut Tahun Baru Imlek, Hilton Bandung Perkenalkan Chinese Chef Baru
- Warga Bisa Nikmati Buah Beri Premium Gratis di Jakarta, Ini Lokasinya
- 3 Manfaat Air Rebusan Jagung yang Baik untuk Jantung
- 3 Manfaat Jeruk yang Baik untuk Ibu Hamil
- 4 Manfaat Air Kelapa yang Direbus, Wanita Pasti Suka
- 3 Khasiat Manggis, Bikin Penyakit Ini Ogah Menyerang