Khatib Salat Jumat Tutup Usia di Sujud Terakhir
jpnn.com - MAKASSAR - Salat Jumat (21/11) merupakan ibadah terakhir yang dilakukan Hamzah Junaid. Pria yang sebelumnya didaulat menjadi pembawa khotbah di Masjid M Asyik, Jalan Andi Pangerang Pettarani, Kota Makassar, Sulawesi Selatan itu meninggal dunia saat melakukan salat bersama dengan jemaah lainnya.
Fajar Online (Grup JPNN.com) melaporkan Hamzah yang juga mantan Kepala Kementerian Agama Kabupaten Sinjai itu diketahui tutup usia ketika sujud terakhir. Ia tak bangkit lagi bersama dengan jemaah lainnya saat menunaikan salat.
Meski demikian Hamzah tetap dilarikan ke rumah Sakit Islam Faisal. Namun usaha jemaah tersebut tidak membuahkan hasil. Hamzah sudah dinyatakan bernyawa lagi.
Jenazah dosen Universitas Islam Makassar kini disemayamkan di kediamannya, Jl Jipang Raya 4, Tala Salapang, Makassar. Rencananya Almarhum akan dikebumikan di Kabupaten Sinjai, hari ini, Sabtu (22/11). (jai/awa/jpnn)
MAKASSAR - Salat Jumat (21/11) merupakan ibadah terakhir yang dilakukan Hamzah Junaid. Pria yang sebelumnya didaulat menjadi pembawa khotbah di Masjid
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Heboh Anggaran Belanja Gamis & Jilbab Senilai Rp 1 M Lebih di Kabupaten Banggai
- Kunker ke Riau, Menteri Hanif Faisol Tutup TPA Liar di Kampar
- 209 Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Kadupandak Dievakuasi
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius