Khawatir Galodo, Warga Pilih Mengungsi
Selasa, 01 Januari 2013 – 08:22 WIB
PADANG--Sebagian warga RT 04 RW III Batubusuk, Kelurahan Lambungbukik, yang menjadi korban banjir bandang kini telah menyediakan lahan relokasi untuk pembangunan hunian rumah yang baru. Sayangnya, meski lahan telah disediakan, hingga kini dana pembangunan rumah senilai Rp 825 juta belum juga dimulai.
"Tanah tersebut kini sudah mendapat persetujuan dari kaum untuk dibangun permukiman baru. Namun kendalanya, belum ada akses jalan menuju kawasan tersebut sehingga sulit membawa material bangunan ke situ," kata Ketua RT 4 RW III, Sartami, kepada Padang Ekspres (Grup JPNN), Minggu (31/12).
Baca Juga:
Sartami mengatakan lahan tersebut telah diberitahukan kepada Badan Penanggulangan Bencana dan Damkar Padang. "Kami sudah beritahukan BPBD. Tapi, belum ada kepastian pencairan dana ini. Kini warga tinggal membuat jalan," ujarnya.
Camat Pauh Wardas Tanjung membenarkan pembebasan lahan untuk relokasi korban galodo telah tuntas. Namun begitu, masih ada persyaratan yang menghambat pencairan dana tersebut dari BPBD.
PADANG--Sebagian warga RT 04 RW III Batubusuk, Kelurahan Lambungbukik, yang menjadi korban banjir bandang kini telah menyediakan lahan relokasi untuk
BERITA TERKAIT
- 4 Santri Meninggal Tertimpa Tembok Ambruk di Pesantren Sukabumi
- Polda Sumsel Berikan Makan Siang Gratis kepada Siswa SDN 036 Palembang
- BPTD Jabar Sidak Pul Bus Pariwisata Menjelang Nataru, Antisipasi Kendaraan Bodong
- Bersama Masyarakat, Polres Rohul Deklarasi Kampung Bebas Narkoba di Desa Puo Raya
- BPTD: 1.000-an Bus Pariwisata di Jawa Barat Tidak Laik Jalan
- Jadi Muncikari di Rohul, 3 Orang Perempuan Ditangkap Polisi