Khawatir Penyebaran Varian Delta, Jutaan orang Australia Kini Jalani Lockdown
Semua yang hendak ke Victoria harus mengajukan permohonan izin masuk.
Kawasan Ibu Kota Australia
Untuk pertama kalinya warga di Canberra diminta untuk menggunakan masker sebagai tindakan pencegahan karena kasus penularan yang meningkat di negara bagian lain.
Masker harus digunakan di dalam ruangan, termasuk pusat perbelanjaan, pusat kebugaran dan gym, kafe, restoran, dan transportasi umum.
Tidak ada wabah COVID-19 saat ini di Canberra, tapi mereka khawatir dengan orang-orang yang datang ke ibu kota Australia ini.
Australia Selatan
Tak ada kasus baru di Australia Selatan, tapi negara bagian ini telah menutup perbatasan dengan Queensland, Australia Barat, Kawasan Ibu Kota, dan Kawasan Australia Utara.
Hanya warga Australia Selatan yang pulang dan perjalanan penting lainnya yang diperbolehkan masuk.
Warga dari Melbourne dan regional Victoria harus langsung dites setibanya di Australia Selatan.
Sementara warga dari Tasmania masih boleh berkunjung.
Wabah baru COVID bermunculan di berbagai kota di Australia menyusul kekhawatiran terjadinya penularan varian Delta
- Tampil Cantik di Premiere Wicked Australia, Marion Jola Dapat Wejangan dari Ariana Grande dan Cynthia Erivo
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan