Khofifah: Bencana Longsor Banjarnegara Sangat Memprihatinkan
jpnn.com - BANJARNEGARA - Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa mengecek langsung aktivitas dapur umum yang sedang mempersiapkan makanan untuk korban longsor di Banjarnegara, Jawa Tengah, Minggu (14/12). Dalam kesempatan itu, Khofifah juga sempat ikut membantu membungkuskan nasi dan lauk-pauk serta ikut mencicipi tempe bacem yang akan dibagikan kepada para korban.
“Kami terus berkoordinasi dengan berbagai lembaga terkait penanganan bencana longsor Banjarnegara yang sangat memprihatinkan ini,” kata Khofifah.
Dalam kesempatan itu, Khofifah juga berdialog dengan para pengungsi di posko pengungsian Perhutani Karang Kobar. Dia menyampaikan, Kemensos akan segera memberikan santunan Rp 5 juta per jiwa untuk korban longsor di Banjarnegara.
“Kemensos juga mengirimkan dua truk berisi paket bantuan logistik. Satu untuk Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dan satu truk lagi langsung ke Banjarnegara,” ujarnya.
Pihak Kemensos juga menginformasi data tempat dan lokasi tanah longsor di Banjarnegara. Meliputi di Kecamatan Karang Kobar (100), Perhutani Karang Kobar (60), Balai Desa Karang Kobar (50), rumah warga dekat kecamatan (50), rumah penduduk (11), pos TPQ Ngaliyan (84), Balai Desa Laksana (142), Madrasah Sodagaran(20), Rumah Adi Batako(20), SMAN 1 Karang Kobar (40), Ibu Siti Purwodadi (44). Jumlah total 621 pengungsi.
Tidak kurang dari 547 relawan dari dari tagana, perangkat desa, koramil, BNPD, Basarnas serta masyarakat bahu membahu mengevakuasi korban yang tertimbun tanah dan penduduk ke tempat yang lebih aman.
Para relawan juga melakukan kerja bhakti membuat jalan darurat, pembentukan Posko, mensterilkan lokasi evakuasi dari penduduk, dan memberi bantuan logistik permakanan kepada para pengungsi.(ris/jpnn)
BANJARNEGARA - Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa mengecek langsung aktivitas dapur umum yang sedang mempersiapkan makanan untuk korban longsor
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sopir Travel di Riau Rekayasa Kasus Perampokan, Diduga Hindari Penarikan Leasing
- Peredaran 1,18 Juta Batang Rokok Ilegal Digagalkan Bea Cukai Langsa, 2 Pelaku Ditangkap
- Penjelasan PT PEU Terkait Kisruh di Koperasi BMS, Oh Ternyata
- Kelelahan Saat Mendaki Gunung Banda Neira, 3 Mahasiswa Unpatti Dievakuasi Tim SAR Gabungan
- Anak di Bangka Hilang Diduga Diterkam Buaya Saat Mandi
- 525 Honorer Lulus Seleksi PPPK 2024 Tahap I PPU, Segera Isi DRH & Kelengkapan Dokumen