Khofifah Dinilai Unggul pada Debat Kedua, Pengamat: Pemikirannya Lebih Strategis
jpnn.com - JAKARTA - Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut 2 Khofifah Indar Parawansa dinilai makin menunjukkan keunggulan pada debat kedua Pilkada Jatim 2024.
Khofifah dinilai memiliki pemikiran strategis dalam membangun Jawa Timur lima tahun ke depan.
"Keunggulan Ibu khofifah terletak pada kemampuan dia untuk membuat hal-hal yang strategis," ucap pengamat politik Universitas Trunojoyo Madura (UTM) Surokim Abdussalam dalam keterangannya, Minggu (3/11).
Menurut dia, kemampuan Khofifah dalam menyelesaikan sebuah persoalan jauh lebih unggul ketimbang cagub lainnya, Luluk Nur Hamidah dan Tri Rismaharini.
Terutama dalam berbicara menyoal pandangan strategis dalam membangun Jatim di masa depan.
"Pandangan Ibu Khofifah tentang policy strategic masih di atas (cagub) lainnya. Level bagaimana beliau menjadi kepala daerah yang harus fokus pada hal-hal strategis itu cukup bagus dan komprehensif," ungkapnya.
Dia berpandangan pengalaman kepemimpinan Khofifah sangat mumpuni dan penuh inovasi, sehingga terjawab pada gelaran debat kedua kali ini dengan pemaparan gemilang untuk memacu kemajuan Jatim di masa depan.
Kondisi demikian, dia menambahkan, sangat bisa dilihat dari rekam jejak Khofifah pada periode pertama, yakni 2019-2024.
Khofifah Indar Parawansa dinilai makin menunjukkan keunggulan pada debat kedua Pilkada Jatim 2024.
- Survei Poltracking: Khofifah-Emil Raih Elektabilitas 68,4 Persen, Diprediksi Menang di Pilkada Jatim
- Kecurangan di Pilkada Muba Makin Nyata, Toha-Rohman Pilih Walk Out saat Debat Kedua
- Agustiar-Edy Siap Menjalankan Program Asta Cita Prabowo Demi Menyinkronkan Pembangunan Kalteng
- Tidak Ada Persiapan Khusus Luthfi-Yasin Jelang Debat Ketiga Pilgub Jateng
- Debat Kedua Pilwalkot Bandung Digelar Selasa Malam, Ini Temanya
- RK Ungkit Penolakan PDIP terhadap Program Anies, Pramono Tak Bisa Berkutik