Khofifah Temukan Ada Raskin Berkutu di Riau

jpnn.com - PEKANBARU - Menteri Sosial Republik Indonesia Khofifah Indra Parawansa mengakui berdasarkan hasil cek ke Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau, banyak terdapat kendala. Selain kualitas masalah pendistribusian raskin di beberapa kabupaten/ Kota di Riau sangat buruk.
"Banyak kendalanya, kualitas maupun pendistribusian dari raskin itu sendiri. Kami menemukan ada raskin yang berkutu, berbatu, kuning dan lain-lain," katanya saat kunjungan ke panti Sosial Bina Remaja (PSBR) Rumbai, Jumat (6/3).
Untuk menindak lanjuti hal tersebut Khofifah Indar Parawansa selaku Mensos harus turun langsung kelapangan, untuk mengambil kebijakan-kebijakan pendistribusian raskin kedepan agar lebih optimal lagi.
"Kita melihat disini harus banyak upaya-upaya untuk perbaikan dalam proses pendistribusian raskin yang akan dilakukan kedepan. Seperti contohnya pendistribusiannya harus tepat waktu."
"Nah disini juga kita melihat ada beberapa kesulitan dalam pendistribusian raskin tersebut terutama didaerah terpencil yang aksesnya agak sulit,'' katanya. Seraya berjanji, akan melakukan telaah terkait pendistribusian yang tepat, cepat serta raskin yang berkualitas. (jpnn)
PEKANBARU - Menteri Sosial Republik Indonesia Khofifah Indra Parawansa mengakui berdasarkan hasil cek ke Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau, banyak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jadi Tersangka Korupsi, ASN Kendari Masih Bisa Berpose Begini
- Diduga Korupsi APBDes Rp 1,3 Miliar, Eks Kades Kelumpang Buron
- Eks Direktur RSD Madani Pekanbaru Tersangka Kasus Penipuan Proyek Rp2,1 Miliar
- B2W Kritik Acara Gowes Bareng Pramono Anung, Singgung soal Rute Berbahaya
- Bocah SD yang Tenggelam di Sungai Komering Akhirnya Ditemukan
- Sri Meliyana Sebut Kemenkes Dukung Adanya Fasilitas Ruang Rawat Inap Puskesmas di Palembang