Khofifah Terima Hadiah Ini di Hari Pertama Bertugas, Pengirimnya

Khofifah Terima Hadiah Ini di Hari Pertama Bertugas, Pengirimnya
Bibit tanaman klengkeng merah yang diterima Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa pada hari pertama kembali bertugas di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Sabtu (1/3/2025). (ANTARA/HO)

Menurut Yasin, tanaman hidup memiliki manfaat berkelanjutan karena selain menghijaukan lingkungan, juga dapat memberikan hasil berupa buah yang bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat.

"Pohon ini bisa ditanam di ruang-ruang publik sehingga manfaatnya dapat dirasakan bersama," tuturnya.

Selain itu, pemberian bibit tanaman dinilai sejalan dengan program Pemprov Jatim dalam menjadikan provinsi ini sebagai pusat pengembangan tanaman buah Nusantara sekaligus sebagai bentuk implementasi sedekah bumi.

"Penanaman pohon di ruang terbuka hijau akan menambah keindahan kota serta meningkatkan produksi oksigen yang bermanfaat bagi kesehatan," kata Yasin.(ant/jpnn)

Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa menerima hadiah tak biasa saat hari pertama bertugas lagi pada Sabtu (1/3/2025).


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News