Khusus Wanita, Jangan Pilih Suami Seperti Ini
jpnn.com, SAMPIT - Sri Utama (41) mengalami lebam dan memar usai dianiaya sang suami Hasan Anwar (48) di rumahnya di Desa Sebabi, Kecamatan Telawang, Rabu (5/4) sore.
Kala itu, Hasan menganiaya Sri menggunakan sapu dan tangan kosong.
Insiden itu terjadi karena masalah sepele. Hasan merasa diabaikan Sri yang kala itu sedang menyapu.
Namun, hubungan keduanya memang sedang renggang. Mereka sudah pisah rumah dalam beberapa bulan terakhir.
Kapolsek Kotabesi Iptu H Sugeng SH mengatakan, pihaknya sudah memeriksa Hasan.
Dia menerangkan, kejadian bermula saat korban sedang menyapu ditemani oleh sang anak berinisial AS (16).
Ketika Sri sedang menyapu, Hasan tiba-tiba datang.
"Pelaku baru saja sampai di rumah dan bermaksud mengajak korban berbicara. Namun pembicaraanya tidak digubris. Merasa dicueki, pelaku mendatangi korban dan langsung memeluknya dari dari belakang," ujar Sugeng saat ditemui, Kamis (6/4).
Sri Utama (41) mengalami lebam dan memar usai dianiaya sang suami Hasan Anwar (48) di rumahnya di Desa Sebabi, Kecamatan Telawang, Rabu (5/4) sore.
- Guru Honorer Supriyani Divonis Bebas, Baju Seragam SD dan Sapu Ijuk Dikembalikan
- Carok di Sampang Dipicu Masalah 2 Kiai, Begini Ceritanya
- Guru Supriyani Tetap Ikut Tes PPPK Meski dapat Afirmasi
- Seorang Ibu Kaget Saat Terbangun, Sang Suami Sedang Mencekik Anaknya
- Prahara Rumah Tangga Berujung Petaka, CH Lukai Istri dengan Parang Agar Terlihat Jelek
- Seorang Istri di Blitar Dibacok Suami Pakai Parang, Jari Tengah Putus, Ini Motifnya