KIA EV6 GT-Line Resmi Dijual di Indonesia, Harganya Wow Banget

jpnn.com, JAKARTA - PT Kreta Indo Artha (KIA) mengumumkan harga resmi dari mobil listrik EV6 GT-Line di Indoensia, Jumat (2/12).
Kehadiran kendaraan listrik berbasis baterai (KLBB) turut mendukung target pemerintah dalam mewujudkan ekosistem otomotif yang berbasis low carbon emission.
Marketing & Development Division Head, PT Kreta Indo Art Ario Soerjo mengatakan semenjak diperkenalkan di GIIAS 2022, Kia EV6 GT-Line mendapatkan respons yang sangat baik.
Menurut dia, mobil itu sudah mendapatkan lebih dari 100 persen dari konsumen di Indonesia, meskipun belum mengumumkan harga dan ketersediaan.
Kami akan memasrakan Kia EV6 GT-Line dengan harga 1,299 miliar," kata Ario dalam siaran persnya, Jumat.
Dia menambahkan harga tersebut sudah termasuk Wall Charger untuk rumah.
Ario pun menargetkan pengiriman unit untuk konsumen dapat dilaksanakan mulai kuartal pertama 2023.
Kia EV6 GT-Line dibangun di atas platform New Electric Global Modular Platform (E-GMP) terbaru dari Hyundai Motor Group.
PT Kreta Indo Artha (KIA) mengumumkan harga resmi dari mobil listrik EV6 GT-Line di Indoensia, Jumat (2/12). Cek nih harganya, wow.
- KIA dan LG Berkolaborasi Mengembangkan Ruang Mobilitas Masa Depan
- Siap Tantang Jeep Gladiator, Kia Akan Jual Mobil Pikap Berukuran Sedang
- Kia Kembangkan Truk Pikap Berukuran Sedang, Lebih Kecil dari Ford Ranger
- KIA Siap Mengawal Pelanggannya Selama Mudik Lebaran 2025
- Kia EV6 GT-Line dan EV9 GT-Line Mejeng di IIMS 2025, Intip Keunggulannya
- Mengenal Lebih Dekat dengan Kia Carnival dan Carens di IIMS 2025