Kiai Hasan Ainul Yaqin Jadi Bintang Tamu Video Lagu Religi JPNN Musik
Adegan dramanya yaitu saat seorang pemuda urakan sedang berjudi hingga diciduk polisi.
"Kemudian laki-laki itu minta tolong Pak Kiai. Ujungnya, si cowok diajari salat dan ngaji oleh Pak Kiai," kata Royke Arek Band di sela syuting.
Proses syuting video klip Salat Ndang Dilakoni yang dilakukan Prilly dan Royke berjalan lancar.
Selain mereka, sejumlah tokoh terlihat hadir di lokasi syuting.
Antara lain, penyanyi Ucie Sucita yang merupakan kakak Prilly, Dirut JPNN.com Auri Jaya, dan Komisaris JPNN.com Don Kardono.
Setelah Salat Ndang Dilakoni, Prilly juga melakukan pengambilan untuk lagu lainnya berjudul Belajar Ngaji.
Karya ciptaan Royke Arek Band dan liriknya ditulis oleh Auri Jaya merupakan lagu religi yang siapkan untuk menyambut Ramadan tahun ini.
Dua video klip terbaru dari Prilly tersebut bakal dirilis melalui akun JPNN MUSIK di YouTube pada Ramadan tahun ini. (ded/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Kiai Moh. Hasan Ainul Yaqin menjadi bintang tamu istimewa dalam video musik berjudul Salat Ndang Dilakoni yang dinyanyikan oleh Prilly dan Royke Arek Band.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Memasuki Ramadan, Restianade Hadirkan Sholawat Rindu
- 3 Lagu Religi Terbaru untuk Menyambut Ramadan Tahun Ini
- Lesti Kejora Sambut Ramadan dengan Lagu Mencintaimu Karena Allah
- Menjelang Ramadan, Ungu Hadirkan Baik dan Burukmu
- Band Wali Rilis Lagu Fatimah, Hadirkan Konsep Berbeda
- Prilly Latuconsina: Kalah Taruhan, Menang Piala Citra