Kiai Maman Mendukung Maklumat Kapolri soal FPI, Tetapi...

Kiai Maman Mendukung Maklumat Kapolri soal FPI, Tetapi...
KH Maman Imanulhaq berpose bareng Presiden Joko Widodo sebelum pandemi Covid-19. Foto/Ilustrasi: dok. pribadi.

Di sisi lain, pengasuh Pondok Pesantren Al Mizan Jatiwangi ini menentang perampasan dan diskriminasi terhadap aset milik eks petinggi FPI. Termasuk soal Pondok Pesantren Markaz Syariah di Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat milik Habib Rizieq Shihab.

"Namun tidak boleh ada peramasan aset, tidak boleh ada diskriminasi. Tidak boleh ada juga pembiaran oleh kelompok mana pun, termasuk misalnya soal Megamendung. Soal tanahnya boleh diperdebatkan, kan memang milik PTPN, tetapi saya minta agar diselamatkan santri-santri dan para ustaz yang mengajar di tempat itu," tutur Kiai Maman.

Karena itu pihaknya mengingatkan dan meminta kepada pemerintah untuk memperhatikan juga nasib para santrinya. Jangan sampai karena konflik lahan masa depan anak-anak muda yang mencari ilmu di sana terabaikan.

Sebab, kata Kiai Maman, pemerintah juga memiliki tanggung jawab dan kesempatan untuk memberikan wawasan keislaman yang kuat soal akidah, syariah dan juga nilai-nilai kebangsaan.

Kiai Maman bahkan bersedia memfasilitasi para eks FPI untuk sama-sama belajar bagaimana merusmuskan kembali dakwah yang betul-betul menggugah, dakwah yang mengajak bukan mengejek, dakwah yang merangkul bukan memukul, dakwah yang memberikan argumentasi tentang kebenaran, kebaikan dan keindahan Islam.

"Intinya adalah, saya mendukung maklumat kapolri, tetapi saya mengimbau kepada aparat pemerintah dan masyarakat agar tetap adil. Bagaimanapun, eks FPI adalah saudara kita sebangsa, senegara, bahkan ada yang seagama," ucapnya.

"Dan kita dorong mereka untuk kembali berdakwah yang amar ma'ruf dan nahi munkar, dan sesuai dengan undang-undang yang berlaku. Tidak boleh anarkistis, tidak boleh diskriminasi, tidak boleh mengancam, tidak boleh menghasut dan lain sebagainya itu," pungkas Kiai Maman Imanulhaq.(fat/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

Pengasuh Ponpes Al Mizan Jatiwangi KH Maman Imanulhaq juga punya permintaan kepada pemerintah dan aparat terkait FPI.


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News