Kiai Ma'ruf Amin Sudah Siapkan Strategi Jitu Garap Jabar

jpnn.com, JAKARTA - Calon Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengaku akan mengeluarkan seluruh tenaga dan pikirannya untuk berkampanye pada Januari 2019.
"Kampanye resminya memang Januari. Artinya, seluruhnya all out. Kampanye Januari, kami akan punya strategi-strategi," kata Ma'ruf di kediamannya di Jalan Situbondo, Jakarta Pusat, Senin (10/12).
Kiai Ma’ruf sendiri sempat beristirahat selama beberapa pekan. Meski demikian, dia terus menerima dukungan dari berbagai kalangan setiap hari.
"Saya enggak pernah putus (kampanye) sejak September," ujar Kiai Ma’ruf.
Kiai Ma’ruf masih merahasiakan strategi kampanye yang akan dilakukannya.
Akan tetapi, pihaknya ingin memperbesar elektabilitas di sepuluh wilayah.
"Lebih khusus lagi tentu Jabar, DKI, Banten itu menjadi sasaran utama," imbuh Kiai Ma’ruf. (tan/jpnn)
Calon Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengaku akan mengeluarkan seluruh tenaga dan pikirannya untuk berkampanye pada Januari 2019.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Ma'ruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo
- Kampanye Pemilu di Australia: Jarang Ada Spanduk, Lebih Menjual Kebijakan
- Kiai Maruf Amin Sebut Ponpes Al Falah Ploso Pabrik Kiai
- Lewat Kampanye Ini, Prestine8.6+ Ajak Masyarakat Memulai Gaya Hidup Sehat
- Hari Terakhir Kampanye, Khofifah Tegaskan Jatim Gerbang Baru Nusantara untuk Rakyat