Kiai Muda Jatim Pendukung Ganjar Menyantuni Anak Yatim di Magetan

"Kami berikan sedikit sumbangsih ke pesantren-pesantren sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah. Selain itu, banyak ponpes yang memerlukan pembenahan, baik infrastruktur maupun hal-hal lain agar kegiatan belajar mengajar di pesantren lebih optimal lagi," kata Gus Ali.
Gus Ali mengatakan pihaknya memiliki komitmen bakal menghelat kegiatan positif lain bagi masyarakat.
"Insyaallah kami akan mengadakan acara di tempat lain seperti khitanan bagi warga yang kurang mampu, lalu sumur bor di daerah kesulitan mata air. Semoga dengan itu saya yakin (Kiai Muda Jatim) akan melekat di hati mereka (masyarakat)," tegas Gus Ali.
Gus Abdul Wahab (56), salah satu pengasuh Ponpes Al Hidayat mengaku senang atas bantuan yang diberikan Kiai Muda Jatim.
"Mudah-mudahan bantuan-bantuan berupa kipas angin, karpet, sound system, dan lainnya dapat bermanfaat untuk pondok pesantren dan santri-santri," ujar dia. (cuy/jpnn)
Sukarelawan Kiai Muda Jatim pendukung Ganjar Pranowo memberikan bantuan kepada sejumlah anak yatim yang ada di ponpes di Magetan.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Perbaiki Imun, Dexa Medica Donasikan Suplemen Kepada Ratusan Dhuafa & Anak Yatim Piatu
- Forwatan dan 3 Asosiasi Berbagi Manfaat Produk Turunan Sawit kepada Yatim Piatu
- Pertamina Patra Niaga Gelar Santunan Berbagi Cinta dan Doa untuk Anak-anak Yatim
- Berbagi Kebahagiaan Ramadan, Timezone Ajak Anak Yatim Main Arkade di 30 Lokasi
- Ramadan, Jajaran Kelurahan Papanggo Menyantuni 182 Anak Yatim Piatu
- Berkah Ramadan, Bank DKI Salurkan Bantuan Kepada 8.500 Yatim dan Duafa