Kiai Zul Targetkan 500 Ribu KTP
“Bisa keduanya (independen dan parpol, Red), tapi saya akan mulai di jalur independen,” imbuh mantan Bupati Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) dua periode ini.
“Jalur parpol tidak sepasti jalur independen,” tambahnya.
Untuk bisa maju dalam Pilkada NTB 2018 melalui calon independen, harus mengumpulkan minimal 300 ribu Kartu Tanda Penduduk (KTP) sebagai bentuk dukungan.
Itu mengacu kepada Daftar Pemilih Tetap (DPT) pada Pilkada NTB 2013 lalu dengan persyaratan dukungan 8,5 persen dari DPT.
Selain itu, dukungan tersebar minimal di 6 dari 10 kabupaten yang ada di NTB.
Menanggapi hal ini, Kiai Zul justru menargetkan bisa mengumpulkan 500 ribu KTP yang disertai dengan surat pernyataan di atas materai.
Persiapan ini sudah dilakukan sejak awal bulan lalu. Saat ini ia telah mengantongi 40 ribu lebih dukungan.
“Kita targetkan sebulan 50 ribu dukungan KTP hingga sepuluh bulan ke depan,” jelasnya.
MATARAM – Sejumlah tokoh sudah menyatakan kesiapannya maju di pilgub NTB yang digelar 2018 mendatang. Terbaru, Ketua DPW Partai Bulan Bintang
- Survei Trust Indonesia: Bassam-Helmi Jadi Pemenang Pilbup Halmahera Selatan
- Gelar Doa Bersama, Timses RIDO: Isi Masa Tenang dengan Hal Positif
- Pemuda Kristen Jakarta Kecam Pernyataan Bermotif SARA Menteri Maruarar Sirait
- 3 Pejabat Pemkab Banggai jadi Tersangka Tindak Pidana Pemilu 2024
- Pakar Politik Menyamakan Jokowi dengan Pembunuh Berdarah Dingin, Ini Sebabnya
- Beredar Surat Instruksi Prabowo untuk Pilih Ridwan Kamil, Ini Penjelasannya