Kiat Kimmy Jayanti Agar Tetap Produktif & Kesehatan Mental Terjaga dengan Baik
Membuat anggaran dan berinvestasi untuk masa depan adalah dua hal penting yang selalu dilakukannya. Dalam hal ini, ia menyoroti peran Bank Saqu yang dapat membantunya mengelola keuangan yang efisien.
“Saya baru-baru ini menggunakan Bank Saqu dan langsung terkesan dengan fiturnya, terutama Saku, produk yang intuitif dan serbaguna yang dapat dipersonalisasi, sehingga saya bisa mengelola mana keperluan untuk bisnis dan pribadi dalam satu aplikasi. Selain itu, Tabungmatic, fitur menabung otomatis, yang mengubah kebiasaan saya untuk menabung," papar Kimmy.
Dalam mengelola keuangan, Kimmy juga membahas tentang pentingnya menyeimbangkan investasi antara bisnis dan masa depan pribadi.
Sebagai penutup, Kimmy berbagi beberapa tips untuk menjaga produktivitas sambil tetap memprioritaskan kesehatan mental.
Dia menyarankan untuk mengenali batas diri, memprioritaskan kesehatan mental, dan tidak ragu meminta bantuan saat merasa overwhelmed.(chi/jpnn)
Kimmy Jayanti memulai karier di dunia modeling dan akting, hingga akhirnya mendirikan sekolah modeling dan telah memiliki lebih dari 2.500 murid.
Redaktur & Reporter : Yessy Artada
- Ridwan Kamil Sebut Programnya Tangani Stres Warga Jakarta Bukan Cuma Mobil Curhat
- Ini 6 Cara Efektif Menjaga Kesehatan Mental di Lingkungan Kerja
- Dewi Lestari Berbagi Tips Menjaga Kesehatan Mental untuk Gen Z, Silakan Disimak
- Peduli Kesehatan Mental, Bluebird Siapkan Wellnest Ride
- Ciptakan Lingkungan Kerja yang Fun, Srikandi PELNI Gelar Seminar Kesehatan Mental
- Universitas Al-Azhar Indonesia & IMI Berkolaborasi, Bahas Isu Kesehatan Mental