Kiat Menambah Berat Badan untuk si Kurus
Sementara sumber protein adalah daging merah, daging ayam, daging ikan, telur, keju, dan susu. Untuk menambah berat badan, protein diperlukan untuk menambah massa otot, selain dengan olahraga. Daging ayam dan ikan paling disarankan dijadikan sumber protein karena mempunyai kandungan kolesterol paling sedikit. Selain itu, putih telur juga merupakan sumber protein yang baik.
Konsumsi makanan berlemak biasanya terdengar buruk. Padahal, sumber lemak baik seperti alpukat juga disarankan untuk dikonsumsi. Lemak baik tersebut juga dapat menambah berat badan karena mempunyai kalori yang cukup banyak.
Olahraga
Ketika mengetahui prinsip menambah berat badan di atas, pasti Anda membayangkan makan yang banyak dan tidak melakukan aktivitas apa pun. Padahal, olahraga tetap disarankan, khususnya angkat beban atau weightlifting karena akan membentuk massa otot.
Berat badan akan bertambah dengan jumlah massa otot yang meningkat. Selain itu, hal tersebut tentunya lebih sehat daripada lemak di tubuh yang meningkat. Angkat beban untuk otot paha dan bokong yang paling disarankan karena otot pada bagian itu besar dan bisa mempercepat penambahan berat badan.
Suplemen
Mengonsumsi suplemen penambah berat badan dengan kandungan tinggi kalori dan protein juga disarankan untuk membantu mempercepat penambahan berat badan. Akan tetapi, jika dirasa tidak sesuai dengan kebutuhan, olahraga dan diet pun sudah cukup untuk dilakukan.
Konsisten
Kesabaran dan kosistensi adalah kunci untuk mencapai berat badan ideal. Sebab, kalau hanya dilakukan dalam waktu singkat dan berharap hasil instan, maka harapan itu tidak akan terjadi.
Tips untuk menambah berat badan seperti di atas perlu diperhatikan juga untuk kesehatan Anda. Sebab, ketika disarankan untuk makan banyak dengan sumber karbohidrat dan lemak yang tidak baik, apalagi dalam kurun waktu lama, dampak lainnya seperti diabetes dan kolesterol dapat mengancam anda.
Selain itu, ketika sudah melakukan tips sehat menambah berat badan di atas, tetapi tetap tak kunjung berhasil, disarankan untuk segera konsultasi ke dokter. Ditakutkan, Anda memiliki penyakit seperti hipertiroid (gondok) yang biasanya menyebabkan seseorang sulit menambah berat badan.(MS/RVS/klikdokter)
Ada sebagian orang lagi yang justru berbadan terlalu kurus dan sulit menambah berat badan.
Redaktur & Reporter : Yessy
- 5 Manfaat Buncis Setengah Matang yang Tidak Terduga, Baik untuk Ibu Hamil
- 7 Makanan Ini Bakalan Bikin Berat Badan Ambyar
- 8 Khasiat Teh Ginseng, Wanita Pasti Suka
- 10 Khasiat Teh Hijau, Bikin Penyakit Kronis Ini Enggan Mendekat
- 10 Khasiat Minyak Zaitun, Turunkan Risiko Serangan Penyakit Ini
- 5 Khasiat Rutin Minum Air Lemon Campur Madu, Berat Badan Bakalan Ambyar