Kiat Menjadi Orang Sukses Versi Mas Ibas
jpnn.com, MAGETAN - Anggota MPR Edhie Baskoro Yudhoyono menggelar sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan, di SMA Negeri 1 Barat, Kabupaten Magetan, Jawa Timur, Minggu (16/10).
Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR itu sempat menyanyikan lagu Selamat Ulang Tahun untuk Kepala Sekolah SMAN 1 Barat Widodo yang merayakan pertambahan usia.
Ribuan peserta dari unsur siswa dan siswi, guru, karang taruna, serta masyarakat sekitar turut bernyanyi bersama.
Pria yang karib disapa Ibas itu juga mendoakan Widodo agar panjang umur, sehat, dan sukses selalu.
“Begitu juga dengan sekolah ini. Siswa dan siswi di sekolah ini menjadi generasi penerus bangsa yang berprestasi dan sukses di masa depan," kata anggota Komisi X DPR itu.
Ibas menambahkan, tantangan Indonesia semakin beragam. Sebab, arus informasi dan globalisasi tidak dapat dibendung lagi.
Karena itu, generasi muda harus mapan secara ilmu, akhlak, dan nilai-nilai moral agar mampu tampil sebagai pemenang.
"Dengan menjaga nilai-nilai kebaikan, menimbah ilmu setinggi-tingginya, dan berprestasi di seluruh bidang, kita kelak mampu menjadi orang sukses," kata Ibas. (boy/jpnn)
Anggota MPR Edhie Baskoro Yudhoyono menggelar sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan, di SMA Negeri 1 Barat, Kabupaten Magetan, Jawa Timur, Minggu (16/10).
Redaktur & Reporter : Boy
- Hadiri KNPI Fair 2024, MPR Dukung Penuh Kegiatan Positif untuk Pemuda
- Mbak Rerie Sebut Pemanfaatan Medsos Penting untuk Tingkatankan Daya Tarik Museum
- Siti Fauziah Sampaikan Bukti MPR Telah Jadikan UUD 1945 sebagai Konstitusi yang Hidup
- Eddy Soeparno Tegaskan Komitmen Prabowo Wujudkan Ketahanan Energi
- Biofuel jadi Salah Satu Kunci dalam Dukung Transisi Energi Indonesia
- Kejagung Tangkap Hakim Ronald Tannur, Eddy Soerparno Berkomentar Begini, Tegas