KIB Mengajak 3 Parpol Besar Bergabung di Koalisi Kebangsaan
Saat dideklarasikan pada 12 Mei 2022, dijabarkan kata "Bersatu" dalam koalisi tersebut yang memiliki filosofi "Beringin", "Surya", dan "Baitullah", yang merupakan simbol dari Partai Golkar, PAN dan PPP.
KIB telah membangun konsolidasi serta merumuskan visi dan misi dalam pertemuan di Surabaya pada 14 Agustus 2022.
"Selanjutnya kami akan membangun komitmen dengan membentuk Koalisi Kebangsaan bersama Gerindra, PKB dan PDIP," ujar Zulhas.
Dia menambahkan bahwa Koalisi Indonesia Bersatu bersama Gerindra, PKB dan PDIP nantinya akan duduk bersama untuk menyamakan sikap agar satu frekuensi, termasuk soal nama calon presiden dan calon wakil presiden yang diusung pada Pilpres 2024.
"Kan, nanti kami ketemu dahulu, lalu diomongkan dan dirunding siapa calon presiden dan calon wakil presidennya. Hari Sabtu besok saya akan ketemu Pak Prabowo di Jakarta," tuturnya. (antara/jpnn)
KIB mengajak tiga partai politik besar, yakni PDIP, PKB dan Partai Gerindra bergabung dalam Koalisi Kebangsaan, menghadapi Pilpres 2024.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
- Herwyn Minta Jajaran Bawaslu Daerah Terus Bangun Komunikasi
- Bawaslu dan CNE Timor Leste Teken Perjanjian Kerja Sama, Ini Harapan Sekjen Ichsan Fuady
- BPK Diminta Audit Dana Hibah Pemilu dan Pilkada 2024
- Gandeng Klub Sepak Bola Jurnalis, KPU DKI Ajak Masyarakat Berkontribusi di Pilkada
- Jadi Dosen Tamu di UI, Ketua Bawaslu Ungkap Persoalan Penyelesaian Masalah Hukum Pemilu
- Anggota Bawaslu Puadi Beberkan Upaya Memitigasi Praktik Politik Uang di Pilkada 2024