Kibarkan Bendera Setengah Tiang
jpnn.com - PANGKALAN BUN – Bupati Kotawaringin Barat menginstruksikan kepada seluruh SKPD dan masyarakat untuk mengibarkan bendera setengah tiang hingga proses evakuasi jenazah korban jatuhnya pesawat AirAsia QZ8501 di perairan Kumai selesai.
Pengibaran bendera ini sebagai bentuk bela sungkawa warga Kobar atas musibah ini.
Kepastian instruksi tersebut diungkapkan Kabag Umum Setda Kobar, Majerum Purni kepada Radar Pangkalan Bun (Grup JPNN), kemarin.
“Instansi pemerintahan mulai kemarin kami intruksikan untuk memasang bendera setengah tiang hingga proses evakuasi dirampungkan,” tandasnya.
Selain seluruh SKPD, pihaknya juga berharap seluruh masyarakat melalui pemerintah desa ikut serta memasang bendera setengah tiang hingga proses pencarian dan evakuasi jenazah dirampungkan.
Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat juga membatalkan perayaan tahun baru dan menggantinya dengan doa bersama lintas agama di Bundaran Pancasila. (sla/yit)
PANGKALAN BUN – Bupati Kotawaringin Barat menginstruksikan kepada seluruh SKPD dan masyarakat untuk mengibarkan bendera setengah tiang hingga
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kinerja Transparan, Pemkab Bekasi Raih Predikat Kabupaten Informatif
- Pemda Mengasumsikan 2025 Masih Ada Honorer, Gaji Jangan Lagi 3 Bulan Sekali
- 4 Santri Meninggal Tertimpa Tembok Ambruk di Pesantren Sukabumi
- Polda Sumsel Berikan Makan Siang Gratis kepada Siswa SDN 036 Palembang
- BPTD Jabar Sidak Pul Bus Pariwisata Menjelang Nataru, Antisipasi Kendaraan Bodong
- Bersama Masyarakat, Polres Rohul Deklarasi Kampung Bebas Narkoba di Desa Puo Raya