Kibarkan Industri Pariwisata, Kaltara Kembangkan Simpar

jpnn.com, TARAKAN - Status sebagai provinsi termuda di Indonesia membuat Kalimantan Utara (Kaltara) harus bekerja ekstrakeras untuk mengejar ketertinggalan dari daerah lain.
Salah satunya ketertinggalan dalam industri pariwisata.
Sebagai provinsi termuda, Kaltara tentu kalah bersaing dengan daerah lain dalam hal mengeruk pendapatan asli daerah (PAD) dari sektor pariwisata.
Karena itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltara melakukan berbagai terobosan untuk mengembangkan pariwisata.
Kali ini, Pemprov Kaltara bakal mengembangkan Sistem Informasi Manajemen Pariwisata (Simpar).
Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Kaltara Ahmad Haerani mengatakan, Simpar akan dikembangkan mulai awal 2018 mendatang.
Wisatawan yang berkunjung ke Kaltara bisa mengakses Simpar melalui Android dan iOS untuk mengetahui objek-objek wisata beserta informasi pendukung seperti hotel, kuliner, dan transportasi.
Dengan begitu, wisatawan akan mendapat kemudahan untuk memilih destinasi yang bakal dikunjungi selama di Kaltara.
Kalimantan Utara (Kaltara) harus bekerja ekstrakeras untuk mengejar ketertinggalan dari daerah lain.
- DPR Bahas RUU Kepariwisataan, Apa Misinya?
- Xerana Resort Siap Dibangun di Pantai Pengantap, Investasi Capai Rp3 Triliun
- PIK Perlu Dukungan Integrasi Transportasi-Promosi untuk Menawarkan Pariwisata Urban
- BNI Indonesia’s Horse Racing 2025 Bakal Segera Digelar, Buruan Beli Tiketnya!
- Kota Lama Jadi Primadona, Libur Lebaran 2025 Dongkrak Wisata Semarang
- Kehadiran Dermaga PIK Mengangkat Potensi Pertumbuhan Wisata Bahari Jakarta