Kikan Cokelat Ceritakan Kronologi Kepergian Sang Ibunda
jpnn.com, JAKARTA - Kabar duka datang dari vokalis band Cokelat, Kikan.
Pasalnya sang ibunda, Indira Damayanti meninggal dunia pada Selasa (8/8) siang.
Kikan mengatakan bahwa mendiang ibunya meninggal dunia setelah bertahun-tahun berjuang melawan kanker yang dideritanya.
Mendiang Indira Damayanti sempat divonis kanker payudara sekitar tujuh tahun silam.
Pada November 2022, dia dinyatakan sembuh dari kanker.
Namun, pada Februari 2023, terdeteksi ada penyebaran ke bagian liver, sehingga membuat kondisi ibunda Kikan Cokelat menurun.
"Jadi, secara garis besar kalau ditanya ibu saya berpulang karena apa? Karena kanker liver," ujar Kikan Cokelat di kawasan Ciputat, Tangerang Selatan, Selasa.
Dia mengatakan, kondisi sang ibu memang sudah lemas pada Selasa pagi.
Vokalis ban Cokelat Kikan menceritakan kronologi meninggalnya ibunda tercinta. Silakan disimak.
- Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Seorang Janda di Lampung Selatan, Ternyata
- Berita Duka, Ketua Demokrat SBD Johanis Ngongo Ndeta Meninggal Dunia
- Kasus Bayi Tertukar di RSI Cempaka Putih Berawal dari Kejanggalan, Begini Ceritanya
- Brigadir Tri Yudha Gugur Dianiaya OTK, Aiptu Hidayat Terluka, Pistol Dibawa Kabur Pelaku
- Sempat Dinyatakan Hilang, Pemanah Ikan Ditemukan Meninggal Dunia di Perairan Tateli Weru Minahasa
- Berita Duka, Pelatih Persewangi Banyuwangi Syamsuddin Batolla Meninggal Dunia